H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Senin, 15 Mei 2023

Olahan Mochi Isi Kacang



Mochi Isi Selai Kacang


Kulit :⁣
250 gram tepung ketan putih⁣
1 sendok teh garam⁣
250 ml susu cair (me: susu dancow dicairin)⁣
Isian :⁣
100 gram kacang tanah (sangrai)⁣
5 sendok makan gula pasir (boleh ditambah klo suka manis)⁣
Air secukupnya⁣

Bahan Tambahan : 100 gram Tepung Maizena (Sangrai)⁣

Cara membuatnya :⁣
 Siapkan tepung ketan kedalam wadah kemudian masukkan garam lalu tuang susu cair sedikit demi sedikit kedalam tepung tadi aduk hingga rata⁣
 Kemudian siapkan wadah dari stainless olesi dengan sedikit minyak goreng kemudian saring campuran tepung dan susu tadi dan dimasukkan ke dalam wadah stainless tadi..kukus kurleb 20 menit⁣
 Sambil menunggu adonan matang kita siapkan isiannya..blender kacang tanah yg telah di sangrai tadi setelah setengah halus masukkan gula pasir dan air hangat blender lagi hingga berbentuk pasta..sisihkan⁣
 Setelah adonan tepung tadi matang,angkat lalu aduk2 dengan sendok ⁣
 Siapkan telenan..taburi dengan tepung maizena yang telah di sangrai tadi..tuang adonan mochi yg telah matang..pipihkan dengan menggunakan gilingan kemudian potong2 kecil2 (dikira2)⁣
 Isi potongan tadi dengan pasta kacang tadi⁣
 Kue Mochi siap dihidangkan...Selamat Mencoba 

Selamat mencoba.



 

Mochi Isi Kacang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar