H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Senin, 06 Mei 2024

Renungan Tentang Kekuatiran

 

TENTANG KEKUATIRAN 

Habakuk 7-8 , 6 Mei 2024


Setiap hari kita diperhadapkan dengan berbagai masalah. Baik masalah dalam keluarga, kesehatan, studi, pekerjaan, bahkan dalam pelayanan, dan masalah-masalah lainnya. Kekuatiran muncul karena sesuatu yang terjadi dalam hidup kita, tidak sesuai dengan harapan. Sangat mudah bagi kita kehilangan damai sejahtera Allah jika kita hanya fokus pada masalah yang kita hadapi.

Namun, melalui ayat yang kita baca, “Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga..” Ayat tersebut merupakan “perintah” Tuhan. Bukan saran atau nasihat atau pilihan yang boleh dilakukan atau tidak. Perasaan kuatir dapat menghilangkan damai sejahtera Allah. Tuhan memerintahkan jangan kuatir dalam situasi apapun. Kekuatiran sama dengan “ketidakpercayaan” kita kepada Allah. Kita meragukan pertolongan Tuhan. Kita lebih percaya pada realita yang kita lihat di sekitar kita. Kita lupa bahwa Allah yang kita sembah adalah Allah yang sanggup menerobos kemustahilan.

Selanjutnya tertulis, “Tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur”, Tuhan mau mendengar apa yang menjadi keinginan kita dalam doa. Apabila kita tidak bisa berbicara maka pakailah hati kita untuk menaikkan seruan doa kepada Tuhan. Tuhan dapat mendengar isi hati kita yang dicurahkan kepadaNya bahkan Tuhan mengetahui sampai kedalaman hati kita. Naikkanlah doa dan permohonan yang disertai rasa syukur, artinya kita tidak memaksa Tuhan melakukan sesuatu sesuai kehendak kita. Tuhan Yesus sebagai manusia juga mengajar kita melalui Doa Bapa Kami yaitu “Jadilah kehendakMu di bumi seperti di surga.” Marilah kita menyatakan keinginan kita dalam doa yang disertai rasa syukur dan siap menerima dengan iman apapun yang menjadi kehendak Allah.

Ada janji Tuhan buat kita “Maka damai sejahtera Allah, yang melampaui segala akal, akan memelihara hati dan pikiranmu dalam Kristus Yesus.” Tuhan dapat memberikan keinginan kita dengan caraNya yang ajaib, yang melebihi segala akal/logika manusia. Damai sejahtera Allah yang memberikan ketenangan hati dan pikiran kita dalam Kristus Yesus. Meskipun kondisi sekeliling kita bertolak belakang dengan harapan kita. Kita diberikan pengharapan yang tidak pernah mengecewakan di dalam Kristus Yesus. Kemenangan demi kemenangan akan terjadi dalam hidup kita apabila kita taat melakukan firmanNya. (RJ)

 

Questions :

1. Apakah Anda masih kuatir dalam menghadapi masa depan ? Diskusikan !

2. Bagaimana kita dapat mengalahkan kekuatiran ?

 

Values :

Kekuatiran menunjukkan ketidakpercayaan kita kepada Allah.

 

 

“Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur. Damai sejahtera Allah, yang melampaui segala akal, akan memelihara hati dan pikiranmu dalam Kristus Yesus (Filipi 4:6-7)”

 

 

Doa dalam ucapan syukur dapat mengalahkan kemustahilan.






Build HKBP Bincen 2024


Renungan Hobby Yang Memerdekakan

 

HOBBY YANG MEMERDEKAKAN 

Habakuk 5-6 , 5 Mei 2024


Hobby atau kesukaan adalah kegiatan yang dimiliki oleh semua orang yang tujuannya adalah kepuasan pribadi mencapai kebahagiaan. Hobby biasanya dikerjakan bukan sebagai kegiatan utama tetapi hanya sebagai kegiatan pengisi waktu luang dan saat mood sedang “ini” saja. Misalnya berkebun, memasak, kerajinan tangan, olahraga, travelling, kuliner dan lain sebagainya.

Hobby adalah kegiatan yang tentu saja disukai, orang dengan rela berkorban baik waktu maupun uang. Namun tidak sedikit yang menjadikan hobby sebagai pekerjaan dan menjadi sumber penghasilan utama. Sayangnya, ada orang yang menghabiskan seluruh waktunya demi hobby lalu melupakan hal-hal yang penting dalam hidup, menjadi orang yang tidak bertanggung jawab baik kepada keluarga maupun terutama kepada Tuhan dan muncul istilah, menjadi berhala. Lalu, menjadi pertanyaan, apakah Tuhan berkenan jika anak-anakNya mempunyai hobby jika hobby itu mudah menjadi berhala baru yang menjerat, mengikat dan menjauhkan kita dari anugerah Bapa ? Apakah kita tidak boleh mempunyai kegiatan selain kegiatan keagamaan, ritual dan kegiatan kegerejaan saja ? Tentu saja tidak, karena kita mempunyai Allah yang baik yang menghendaki anak-anakNya berbahagia menikmati hidup seperti yang tercatat dalam 1 Timotius 6:17b “.. melainkan pada Allah yang dalam kekayaanNya memberikan kepada kita segala sesuatu untuk dinikmati.”

Wow ! Luar biasa, segala sesuatu artinya apapun boleh karena kehidupan rohani bukanlah dalam konteks beragama yang dibatasi dan diikat oleh seperangkat peraturan tetapi hubungan dengan Bapa yang hidup. Perhatikan ayat-ayat berikut, Kolose 2:20-23 “Apabila kamu telah mati bersama-sama dengan Kristus dan bebas dari roh-roh dunia, mengapakah kamu menaklukkan dirimu pada rupa-rupa peraturan, seolah-olah kamu masih hidup di dunia; jangan jamah ini, jangan kecap itu, jangan sentuh ini, semuanya itu hanya mengenai barang yang binasa oleh pemakaian dan hanya menurut perintah-perintah dan ajaran-ajaran manusia. Peraturan-peraturan ini, walaupun nampaknya penuh hikmat dengan ibadah buatan sendiri, seperti merendahkan diri, menyiksa diri, tidak ada gunanya selain untuk memuaskan hidup duniawi.”

Inilah kemerdekaan Kristen, tetapi ingat, kemerdekaan ini bukan untuk menikmati dosa. Ada orang hobby olahraga, membuat tubuh sehat tetapi jangan untuk tujuan yang sia-sia. Roma 13:14b “... Janganlah merawat tubuhmu untuk memuaskan keinginannya” Oleh karena itu, perhatikan batasan dan aturan main berikut : 1 Kor 6:12 “Segala sesuatu halal bagiku, tetapi bukan semuanya berguna. Segala sesuatu halal bagiku, tetapi aku tidak membiarkan diriku diperhamba oleh suatu apapun”. Hal ini memang membutuhkan hikmat dan kedewasaan rohani untuk dapat menimbang hal-hal yang berguna yang bermanfaat untuk kehidupan kekal. Karena itu dewasalah, halleluyah. (LS)

 

Questions :

1. Apakah hobby Anda sekarang mempunyai nilai dan bermakna bagi kehidupan Anda dan orang lain ?

2. Jika tidak bermanfaat, maukah Anda menggantinya dengan hobby yang bernilai kekekalan dan berkenan kepada Tuhan ?

 

Values :

Kemerdekaan yang Tuhan berikan bukan untuk menikmati hal dosa.

 

“Segala sesuatu halal bagiku, tetapi bukan semuanya berguna. Segala sesuatu halal bagiku, tetapi aku tidak membiarkan diriku diperhamba oleh suatu apapun (1 Korintus 6:12)”

 

 

Tidak semua yang menyenangkan itu menenangkan, tidak semua yang didanai mendatangkan damai.







At Batu 9 TPI Kepri


Lanjut Jadwal Bible Reading 1 Mei - 10 Mei 2024

 10


PERJANJIAN LAMA 



91. Rabu/01.05.2024

       Ayub 15 - 19


92. Kamis/02.05.2024

       Ayub 20 - 24


93. Jumat/03.05.2024

       Ayub 25 - 29

       

94. Sabtu/04.05.2024

       Ayub 30 - 34


95. Minggu/05.05.2024

       Ayub 35 - 39


96. Senin/06.05.2024

       Ayub 40 - 42

       Mazmur 1 - 2


97. Selasa/07.05.2024

       Mazmur 3 - 7


98. Rabu/08.05.2024

       Mazmur 8 - 12


99. Kamis/09.05.2024

       Mazmur 13 - 17


100. Jumat/10.05.2024

         Mazmur 18 - 22




Bible reading is important. Gbu






Kitab Mazmur

 MAZMUR 


Daud menulis 73 dari 150 Mazmur. Yang lain di tulis oleh penulis-penulis yang lain. 


Mazmur mengajar umat Allah untuk berbicara dan berdoa kepada Tuhan.


Ada 7 macam Mazmur :

1. Mazmur pujian, seperti Mazmur 33 dan 103, yang menunjukkan kepada kita bagaimana harus bersyukur kepada Tuhan untuk semua perbuatan-Nya.

2. Mazmur sejarah, seperti Mazmur 68 & 106, yang menceritakan apa yang dilakukan Tuhan kepada umat-Nya.

3. Mazmur persahabatan, seperti Mazmur 8 dan 23, yang mengingatkan kita bahwa Tuhan mengasihi kita dan mengajar kita bagaimana kita bisa menunjukkan bahwa kita mengasihi-Nya.

4. Mazmur murka, seperti Mazmur 35 dan 137, yang meminta kepada Tuhan untuk menghukum orang-orang yang melakukan kejahatan.

5. Mazmur pengakuan dosa, seperti Mazmur 32 dan 51, yang mengajarkan kita bagaimana mengakui kepada Tuhan dosa-dosa kita.

6. Mazmur mesianik, seperti Mazmur 22 dan 89, yang berbicara tentang Yesus.

7. Mazmur ibadah, seperti Mazmur 30 dan 120, yang dipakai pada hari-hari perayaan tertentu untuk memuji Tuhan bersama-sama.


Mazmur tidak memiliki bentuk seperti sajak. Puisi Ibrani mengulangi gagasan daripada mengulang bunyi.


Kitab Mazmur dipastikan ditulis antara tahun 1400 - 500 SM








Prakiraan Cuaca Tanggal 6 Mei Prov Kepulauan Riau


_*Selamat pagi dan*_

_*Selamat beraktivitas*_


Berikut kami sampaikan *Prakiraan Cuaca Kota Tanjungpinang dan Kab. Bintan* 

tanggal *06 Mei 2024* yang berlaku mulai pukul *07.00 WIB*.


🔖 *Kondisi Cuaca:*

     Pagi            : Hujan Ringan🌦️

     Siang          : Hujan Sedang Lebat🌧

     Malam        : Berawan☁

     Dini Hari     : Hujan Ringan🌦️

     Ket:

     ☀ : Cerah

     ⛅ : Cerah Berawan

     ☁ : Berawan

     🌦️ : Hujan Ringan

     🌧 : Hujan Sedang - Lebat

     ⛈ : Hujan Ringan - Lebat + Petir

     

🔖 *Arah Angin Permukaan:*

       Timur - Selatan

      *Kecepatan Angin:*

        05 - 20 km/jam


🔖 *Suhu Udara:*

     🌡️ 24 - 31 °C


🔖 *Kelembapan Udara:*

     💧 70 - 95 %


🔖 *Titik Panas (Hotspot)*:

      _per tanggal 06-05-2024 jam 06.00 WIB dengan_

      _tingkat kepercayaan sedang - tinggi_

      _(sumber data BMKG dan LAPAN)_

    📍 Tanjungpinang  : 0

    📍 Bintan                : 0

                                     

🔖 *Ketinggian Gelombang Signifikan:*

      Perairan Tg. Pinang:

      🌊 0.5 s/d 1.25 m      

      Perairan Batam: 

      🌊 0.1 s/d 0.5 m

      Perairan Karimun: 

      🌊 0.1 s/d 0.5 m

      Perairan Bintan: 

      🌊 0.5 s/d 1.25 m

      Perairan Lingga: 

      🌊 0.5 s/d 1.25 m

      Perairan Anambas: 

      🌊 0.1 s/d 0.5 m

      Perairan Natuna:

      🌊 0.1 s/d 0.5 m


🔖 *Peringatan Dini:*

⚠️ Waspada potensi munculnya awan Cumulonimbus (Cb) yang dapat mengakibatkan hujan dengan intensitas ringan - sedang yang dapat disertai petir/kilat dan angin kencang pada pagi, siang, dan dini hari yang bersifat lokal.


☔ *Prakirawan Stasiun Meteorologi RHF Tanjungpinang*

📞 0811 7786 091

🧾 https://www.bmkg.go.id/cuaca/prakiraan-cuaca.bmkg?kab=Tanjung_Pinang&Prov=Kep_Riau&AreaID=501371

















Prakiraan Cuaca Tanggal 6 Mei 2024 Prov Kepulauan Riau