H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Minggu, 08 September 2024

Renungan Hobi Allah

 


HOBI ALLAH

Ayub 33, 8 September 2024

 

Kita bersyukur kepada Tuhan karena kita memiliki Allah yang setia, yang tidak pernah berubah kasih setiaNya. Bahkan ada lirik lagu anak-anak Kristen yang juga sangat terkenal di Tiktok, yaitu “Tuhan Yesus tidak berubah, tak berubah selama-lamanya.” Tapi sadarkah kita bahwa Tuhan punya sebuah hobi atau hal yang paling senang Ia lakukan. Apakah itu ? “Mengubah hidup kita !”

Mengapa IA begitu rindu mengubah hidup kita ? Firman Tuhan yang kita baca tadi menggambarkan bahwa sejak awal mulanya manusia didesain dengan tujuan mencerminkan kemuliaan atau memiliki semua kualitas Tuhan. Mengapa Allah berikan kemuliaanNya ? Firman Tuhan dalam Yohanes 17:22,24 menuliskan : “Dan Aku telah memberikan kepada mereka kemuliaan, yang Engkau berikan kepadaKu, supaya mereka menjadi satu, sama seperti Kita adalah satu, Ya Bapa, Aku mau supaya, dimanapun Aku berada, mereka juga berada bersama-sama dengan Aku, mereka yang telah Engkau berikan kepadaKu, agar mereka memandang kemuliaanKu yang telah Engkau berikan kepadaKu, sebab Engkau telah mengasihi Aku sebelum dunia dijadikan.”

Allah mendesain kita dalam kemuliaanNya agar kita bisa mengalami persekutuan sejati yang begitu dekat, bahkan digambarkan menjadi “satu” dengan Allah dan juga agar kita menikmati selalu keindahan dan kemuliaan kasihNya bagi kita. Tetapi sayangnya manusia justru memilih status dosa dan kehilangan kemuliaan Tuhan. Roma 3:23 menuliskan : “Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah,” Akibatnya manusia menjadi terpisah dan kehilangan persekutuan kasih yang indah dengan Tuhan (Yesaya 59:2).

Tetapi bersyukur buat karya kasih karuniaNya, Allah di dalam Yesus Kristus datang dan menebus dosa manusia dan memberi kita anugerah, kembali hidup kemuliaanNya, yaitu RohNya di dalam kita (1 Petrus 4:14b). Allah ingin terus melanjutkan karyaNya dalam hidup kita yaitu terus mengubah hidup kita, agar mengalami sebuah hidup yang makin lama makin berkualitas atau dalam 2 Korintus 3:18 disebut sebagai “diubah menjadi kemuliaan yang semakin lama semakin besar”.

Pertanyaannya tentunya bukan pada pihak Allah, melainkan bagaimana respon kita terhadap rencana perubahan Allah pada diri kita. Apakah kita siap berubah, atau hal yang lebih penting adalah apakah kita mau berubah ? (HA)

 

Questions :

1.    Apa hobi Allah terhadap diri Anda ?

2.   Mengapa Tuhan mau kita terus berubah ke arah yang lebih baik ? Diskusikan !

 

Values :

Allah ingin terus melanjutkan karyaNya dalam hidup kita yaitu terus mengubah hidup kita, agar mengalami sebuah hidup yang makin lama makin berkualitas.

 

 

“Dan kita semua mencerminkan kemuliaan Tuhan dengan muka yang tidak berselubung. Dan karena kemuliaan itu datangnya dari Tuhan yang adalah Roh, maka kita diubah menjadi serupa dengan gambarNya, dalam kemuliaan yang semakin besar (2 Korintus 3:18)”

 

 

Perubahan bukanlah perubahan sampai terjadinya perubahan.









Renungan Tentang Waktu

 


TENTANG WAKTU

Ayub 32, 7 September 2024

 

Manusia diciptakan dengan rasa lapar/haus. Lapar/haus fisik, lapar/haus jiwa, dan haus secara rohani karena kita terdiri dari roh, jiwa dan tubuh. Dari ketiganya, tentu yang paling mudah dipahami adalah lapar/haus fisik. Untuk kita anak Tuhan, haus rohani juga cukup mudah, karena disitulah awal kita mencari dan menemukan Tuhan.

Mari kita bahas haus jiwa/pikiran, dimana kita diciptakan Tuhan dengan dorongan untuk mencari tahu dan belajar dalam diri kita. Inilah yang membuat dunia kita maju sampai seperti hari ini. Tuhan kita berdaulat. Semua yang terjadi adalah seijin Tuhan. Tetapi musuh kita juga tidak akan berdiam diri. Salah satu yang iblis bisa lakukan adalah mengulur waktu tergenapinya bilangan manusia, dan berharap dengan perpanjangan waktu itu, lebih banyak yang gugur. “Pencuri datang hanya untuk mencuri dan membunuh dan membinasakan (Yohanes 10:10).”

Waktu adalah satu dimensi yang membatasi semua manusia tanpa terkecuali. Dan inilah salah satu sasaran pencurian iblis. Jika iblis bisa menyibukkan kita untuk melakukan hal-hal diluar rencana dan tujuan Allah dalam hidup kita maka iblis berhasil untuk menghambat terjadinya tujuan Allah di dalam hidup kita dan dunia ini. kita tidak bisa pungkiri bahwa pencuri terakbar yang masih dibiarkan bebas adalah gadget kita. Kadang ini benda pertama yang kita lihat saat kita bangun pagi, dan benda terakhir yang kita taruh saat kita beristirahat di malam hari. Sebenarnya bukan salah pencipta gadgetnya. Manusia sudah merasakan begitu besar manfaat gadget kita. Sayangnya, sesuatu yang diciptakan untuk mempermudah dan membantu hidup kita, kadang sekarang terbalik dan gadget itulah yang mengontrol dan memperbudak kita.

Lewat gadget, kita mengonsumsi begitu banyak konten, kita memproduksi hormone dopamine yang membuat kita mencari lagi dan lagi. Tentunya, selalu ada yang baru dalam genggaman kita. Kita jadi kecanduan dopamine “palsu” ini, dulunya dopamine kita dapat dari kerja nyata, dimanapun dan apapun pekerjaan kita. Namun saat ini dopamine yang kita dapatkan dari sosmed adalah “rasanya saya belajar sesuatu”, tapi seringnya hanya sampai di situ. Terus belajar tanpa melakukan pekerjaan apapun. Tidak produktif hanya konsumtif. Inilah fenomena yang disebut fake productivity, sepertinya sibuk, sepertinya belajar, sepertinya mengerjakan sesuatu, tapi hasilnya tidak ada atau sangat minimal.

Saudaraku, waktu tidak akan pernah kembali. Mulai sekarang, jangan mau ditipu iblis, pergunakan waktu yang ada, maksimalkan dengan hal-hal yang lebih produktif, terlebih untuk membangun KerajaanNya di bumi ini. Amin ! (SOS)

 

Questions :

1.    Makanan apa yang Anda berikan untuk tubuh, jiwa, dan roh Anda ? Apakah sudah bernutrisi ?

2.   Buah nyata apakah yang bisa Anda maupun lingkungan Anda rasakan dari produktifitas Anda hari ini ?

 

Values :

Jangan sampai kita menjadi pelita yang ditaruh di bawah gantang karena tidak menggunakan pengetahuan kita untuk berkarya.

 

“Ajarlah kami menghitung hari-hari kami sedemikian, hingga kami beroleh hati yang bijaksana (Mazmur 90:12)”

 

 

Time is free, but it’s priceless. You can’t own it, but you can use it. You can’t keep it, but you can spend it. Once you’ve lost it, you can never get it back – Harvey Mockay










Martumpol 7 September 2024




Our Family always give the best "Marsahap sahap"


Fokus Pada Kehidupan yang Berbuah

 Buah yang dimaksud adalah :


*3. Buah pelayanan* : Melayani orang lain disekitar kita, agar mereka percaya dan menjadi murid Kristus juga.


Matius 28:19-20 (TB)  Karena itu pergilah, *jadikanlah semua bangsa murid-Ku* dan *baptislah mereka* dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus,

dan *ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu*. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman."


Sudah saatnya kita meresponi panggilan Tuhan menjadi *"penjala manusia"*, jangan biarkan fokus perhatian kita hanya tertuju kepada masalah dan persoalan hidup kita sehari-hari saja.


Serahkan semua persoalan kita kepada Tuhan, sebab ketika kita mulai *fokus pada kehidupan yang berbuah*, maka kita akan menerima Anugrah dan Kemurahan Tuhan dalam menjalani kehidupan keseharian kita.


Selamat pagi, Selamat Beribadah Minggu 😇🙏







Efesus 4 : 22

 Buah yang dimaksud adalah :


 *2. Buah pertobatan* : perubahan dalam pola pikir, tindakan/ kebiasaan dan menanggalkan manusia lama/ mematikan keinginan daging.


Efesus 4:22

yaitu bahwa kamu, berhubung dengan kehidupan kamu yang dahulu, harus *menanggalkan manusia lama*, yang menemui kebinasaannya oleh nafsunya yang menyesatkan, 


Kolose 3:5

Karena itu *matikanlah dalam dirimu segala sesuatu yang duniawi*, yaitu percabulan, kenajisan, hawa nafsu, nafsu jahat dan juga keserakahan, yang sama dengan penyembahan berhala,


Selamat pagi, Selamat hari minggu 🙏






Kitab 2 Tesalonika

 2 TESALONIKA 


Penulis kitab ini adalah Paulus.


2 Tesalonika ini mengajarkan kepada orang Kristen di kota Tesalonika bekerja keras sampai Tuhan Yesus balik di dunia untuk kedua kali.


2 Tesalonika adalah surat yang Paulus kirim untuk orang kristen di kota Tesalonika.


Kitab ini ditulis sekitar tahun 52, di Korintus.







Kitab 1 Tesalonika

 1 TESALONIKA


Penulis kitab ini adalah Paulus.


1 Tesalonika mengajarkan kepada orang kristen Tesalonika bagaimana menjadi benar di hadapan Allah.


Kitab ini adalah surat dari Paulus untuk orang kristen di kota Tesalonika.


Kitab ini ditulis sekitar tahun 51 di kota Korintus.







Kitab Kolose

 KOLOSE


Penulis kitab ini adalah Paulus.


Surat kepada orang Kolose ini menunjukkan kalau Yesus adalah otoritas tertinggi dan juga Ia menyelamatkan kita dengan sempurna.


Kitab ini adalah surat yang ditulis kepada orang Kristen yang berada di kota Kolose.


Surat kepada orang Kolose ini ditulis sekitar tahun 62, di saat Paulus dipenjarakan di Roma.







Kitab Filipi

 FILIPI


Penulis kitab ini adalah Paulus.


Surat kepada orang Filipi ini berterimakasih pada mereka untuk kasih dan pemberian mereka. Surat ini juga memberitahukan kepada mereka instruksi untuk bisa hidup benar di hadapan Allah.


Kitab ini adalah surat yang Paulus kirim kepada orang Kristen di kota Filipi.


Kitab ini ditulis sekitar tahun 63 di Roma, dimana Paulus dipenjarakan.





Akhirnya butet 






Kitab Efesus

 EFESUS


Penulis kitab ini adalah Paulus.


Surat kepada orang Efesus ini menunjukkan kalau gereja itu bukan hanya bangunan tetapi juga perkumpulan orang yang mengasihi Yesus dan yang taat kepada-Nya.


Kitab ini adalah surat yang Paulus kirim kepada orang kristen di kota Efesus.


Surat kepada orang Efesus ini ditulis sekitar tahun 62, di tempat Paulus di penjarakan, yaitu Roma.







Blessing In The Sky

 *BLESSING IN THE SKY*

          ................

" LEBIH DARI DURIAN RUNTUH".🌼🌼🌼

 ( Menyimak 'Penyembuhan di Kolam Betesda'.

     (*Johanes 5: 1-18*)

Betesda' adlh Kata dlm Bhs Ibrani.

Kolam ini ada 5 Kamar / serambinya.

Setiap Kamar dipenuhi orang orang2 yg Sakit, orang2 yg Buta, Orang2 yg timpang, orang2 Lumpuh ...

*Yang Menantikan Goncangan air itu*.

  Sebab sewaktu waktu turun Malaikat Tuhan ke kolam itu & Menggoncang air itu,

Barangsiapa yg terdahulu masuk ke dalamnya sesudah goncangan air itu,

*Menjadi SEMBUH, apapun penyakitnya.

      Di situ ada seorang yg sudah *38*( tiga puluh Delapan) tahun lamanya sakit'.

TUHAN YESUS melihat orang itu Berbaring disitu dan karena IA tahu bahwa ia telah lama dlm keadaan itu, berkata lah IA kepadanya:

*Maukah engkau Sembuh ?*

Jawab orang sakit itu kepadaNya :

Tuhan tidak ada orang yg menurunkan aku ke dalam kolam itu apabila airnya mulai goncang,dan sementara aku menuju kolam itu, orang lain sudah turun mendahului aku.

Kata YESUS kepadanya:

*Bangunlah, Angkat tilammu & Berjalanlah !*

Dan pada saat itu juga Sembuhlah orang itu,

Lalu ia mengangkat tilamnya & Berjalan.

    .........🪴🪴

manatau anda  sudah merasa *mentok* hampir putus asa dgn masalah yg menyiksa itu.

Manatau anda sudah merasa Kalah..

Masih ada pohon Durian bisa tiba tiba runtuh.

Masih ada pesawat yg bisa menurunkan bantuan di Jalur Gaza,

Blessing in the Sky.

TUHAN YESUS KRISTUS 

sanggup mengubah keadaan di luar dugaan mu.

  Selamat hari Minggu!

Tuhan Memberkati!

      *VISI SURGAWI*







Hidup Dengan Seksama

 *LIVE CAREFULLY*

[Hidup Dengan Seksama]


*Efesus 5:15-17,* _"Karena itu, perhatikanlah dengan saksama, bagaimana kamu hidup, janganlah seperti orang bebal, tetapi seperti orang arif, dan pergunakanlah waktu yang ada, karena hari-hari ini adalah jahat. Sebab itu janganlah kamu bodoh, tetapi usahakanlah supaya kamu mengerti kehendak TUHAN"._


Bila ada pertanyaan, pernahkah kita membandingkan apa bedanya berjalan di mal dengan berjalan di medan perang? Tentu di mall, seseorang bisa berjalan tenang dan santai. Sementara di medan perang, seorang tentara tentu berjalan dengan waspada, sangat hati-hati dan penuh perhitungan, jikalau tidak nyawanya bisa terancam. Tentu sebagai orang beriman, kita pun sesungguhnya sedang berjalan di medan peperangan dunia. Kita tahu bahwa dunia ini telah jatuh ke dalam dosa. Setiap hari kita bagaikan berjalan di jalan yang berbahaya, tidak rata dan banyak lubang, dan ancaman senantiasa mengintai. Seperti yang dikatakan rasul Petrus, lawan kita adalah si Iblis, berjalan keliling sama seperti singa yang mengaum-aum dan mencari orang yang dapat ditelannya. 


Oleh karena itu, kita harus senantiasa memperhatikan kehidupan dengan saksama, melewati perjalanan hidup setiap hari seperti orang arif dan bukan orang bebal. Firman Tuhan diatas tentu mengajarkan beberapa hal bagi kita. Disisi lain ada banyak orang menjadi stress, sebenarnya bukan karena besarnya masalah, tetapi karena tidak memiliki kebijaksanaan dalam mengatur segala sesuatu dalam hidupnya, oleh sebab itu kita harus bijaksana mengatur waktu dan  prioritas hidup dengan baik. Kita ta'u bahwa hidup ini semakin hari semakin berat, oleh karena itu janganlah menjalaninya dengan kekuatan sendiri, tetapi bangunlah keintiman dengan TUHAN YESUS setiap hari dan senantiasa meminta hikmat ROH KUDUS memimpin langkah kita. 


Saat ini, di dunia ada banyak sekali pilihan tersedia untuk menghabiskan waktu. Jadi jangan sampai pilihan kita membuat kita justru tidak bisa memperhatikan kehidupan yang sesungguhnya. Sebab orang yang memiliki keintiman dengan TUHAN yang dapat mengerti hikmat dan kebijaksanaan dari TUHAN akan memimpin hidupnya dan akan melihat keberhasilan serta kemenangan didalam TUHAN. Mari kita memperhatikan bagaimana kita menjalani kehidupan kita selama ini. Berjalan dalam medan peperangan dunia, apakah kita sudah menjalaninya dengan bijaksana dan kewaspadaan? Kiranya TUHAN menolong kita. Dalam suatu quotes dinyatakan, _"Ketika hidup terasa berat, berlututlah di hadapan TUHAN. Dia adalah tempat perlindungan dan penyejuk jiwa"._


*SEMANGAT PAGI & TETAP SEMANGAT*






Prakiraan Cuaca Tanggal 8 September Prov Kepulauan Riau


_*Selamat pagi dan*_

_*Selamat berakhir pekan*_


Berikut kami sampaikan *Prakiraan Cuaca Kota Tanjungpinang dan Kab. Bintan* tanggal *08 September 2024* yang berlaku mulai pukul *07.00 WIB*.


🔖 *Kondisi Cuaca:*

     Pagi            : Hujan Ringan🌦️

     Siang          : Hujan Ringan Lebat+Petir⛈

     Malam        : Cerah Berawan⛅

     Dini Hari     : Cerah Berawan⛅

     Ket:

     ☀ : Cerah

     ⛅ : Cerah Berawan

     ☁ : Berawan

     🌦️ : Hujan Ringan

     🌧 : Hujan Sedang - Lebat

     ⛈ : Hujan Ringan - Lebat + Petir

     

🔖 *Arah Angin Permukaan:*

       Tenggara - Selatan

      *Kecepatan Angin:*

        05 - 30 km/jam


🔖 *Suhu Udara:*

     🌡️ 25 - 30 °C


🔖 *Kelembapan Udara:*

     💧60 - 95 %


🔖 *Titik Panas (Hotspot)*:

      _per tanggal 08-09-2024 jam 06.00 WIB dengan_

      _tingkat kepercayaan sedang - tinggi_

      _(sumber data BMKG dan LAPAN)_

    📍 Tanjungpinang  : 0

    📍 Bintan                : 0

                                     

🔖 *Ketinggian Gelombang Signifikan:*

      Perairan Tg. Pinang:

      🌊 0.5 s/d 1.25 m      

      Perairan Batam: 

      🌊 0.5 s/d 1.25 m

      Perairan Karimun: 

      🌊 0.5 s/d 1.25 m

      Perairan Bintan: 

      🌊 0.5 s/d 1.25 m

      Perairan Lingga: 

      🌊 0.5 s/d 1.25 m

      Perairan Anambas: 

      🌊 0.5 s/d 1.25 m

      Perairan Natuna:

      🌊 0.5 s/d 1.25 m


🔖 *Peringatan Dini:*

⚠️ Waspada potensi munculnya awan Cumulonimbus (CB) yang dapat menyebabkan hujan ringan hingga sedang yang dapat disertai petir dan angin kencang yang bersifat lokal pada pagi dans siang hari.


☔ *Prakirawan Stasiun Meteorologi RHF Tanjungpinang*

📞 0811 7786 091

🧾 https://www.bmkg.go.id/cuaca/prakiraan-cuaca.bmkg?kab=Tanjung_Pinang&Prov=Kep_Riau&AreaID=501371


















Prakiraan Cuaca Tanggal 8 September 2024 Prov Kepulauan Riau