H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Jumat, 19 Agustus 2022

DISELAMATKAN KARENA KASIH KARUNIA

 

DISELAMATKAN KARENA KASIH KARUNIA

Efesus 2:1-10 (Tgl 19 Agustus 2022, Jumat)

          Salah satu kunci yang membedakan ajaran Kristen dan agama-agama lain adalah perihal keselamatan. Menurut ayat emas hari ini dan menurut Alkitab , keselamatan adalah pemberian Allah; bukan karena usaha manusia. Anda dan saya menerima pemberian itu dengan iman. Kita diselamatkan bukan karena perbuatan baik, amal dan kesalehan. Lalu dimanakah peran perbuatan baik dan kesalehan ?

          Alkitab mengajarkan bahwa semua orang telah berbuat dosa dan kehilangan kemuliaan Allah. Segala kebaikan manusia tidak dapat mencapai standar yang Allah tetapkan, bahkan Yesaya 64:6 menjelaskan bahwa segala kesalehan kita hanyalah seperti kain kotor dihadapan Tuhan. Allah itu maha suci, kesucianNya tidak ada bandingannya. Adalah mustahil bagi manusia yang berdosa untuk mendekat kepada Tuhan, kecuali Dia yang maha suci rela mendatangi kita karena kasihNya dna menyucikan kita dari segala dosa dan pelanggaran kita.

          Lebih jauh lagi, ayat emas hari ini berkata :”jangan ada orang yang memegahkan diri”. Menyadari bahwa keselamatan yang kita terima hanyalah karena anugerah (pemberian) Allah, hal ini akan mengingatkan kita semua untuk terus hidup dalam kerendahan hati dan ucapan syukur.

          Berkat terbesar bukanlah mendapatkan rumah, apartemen, gaji besar, atau mobil mewah. Berkat terbesar adalah menerima kasih Allah dan pemberianNya berupa keselamatan melalui karya Kristus di kayu salib. Bersyukurlah, bukan karena kita mempunyai ini dan itu, tetapi bersyukurlah karena kita adalah orang-orang yang diselamatkan karena kasih karunia, bukan karena perbuatan baik. (V)

 

 

“Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh Iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaamu. Jangan ada orang yang memegahkan diri (Efesus 2:8-9)”

 

Segaa kesalehan kita hanyalah seperti kain kotor di hadapan Tuhan







JAGUNG SUSU KEJU

 

JAGUNG SUSU KEJU

 


Recipe source: cc @dapurbekal

Bahan:

4 sdm margarin

1/2 bh bwg bombay

250 gr jagung manis pipil yg sudah direbus

4 sdm susu kental manis

100 gr keju quick melt parut (me: 50 gr cheddar + 50 gr mozzarella)

Topping: keju mozzarella parut sesuai selera

 

Cara buat:

1. Tumis bwg bombay dgn margarin hingga wangi.

2. Masukkan jagung manis pipil, aduk rata.

3. Masukkan skm & keju parutnya, aduk rata hingga keju meleleh.

4. Pindahkan jasuke ke dlm wadah tahan panas / alumunium foil cup lalu beri topping keju mozzarella sesuai selera.

5. Panggang dgn air fryer / oven suhu 180’C selama 5 menit hingga kejunya leleh saja.

 

Enjoy!


Yok Bisa Yok !!



Semangat Kemerdekaan (Moment The same Sancia Hia and Fitri Manurung )


SATE AYAM

 

SATE AYAM

 

Resep dan Cara Membuat SATE AYAM

Bahan:

500 gr Daging ayam tanpa tulang, potong2

Air jeruk nipis

Sejumput Garam

Sejumput Merica

Aduk rata, diamkan 15 menit. Tusukkan ke tusuk sate. Sisihkan.

 

Bumbu kacang:

150 gr Kacang tanah

2 buah Cabai merah

4 butir Bawang merah

2 butir Bawang putih

3 butir Kemiri

350 ml Air, sesuai selera kekentalan

75 gr Gula merah

4 sdm Kecap manis

1-1,5 sdt Garam / sesuai selera

Gula pasir secukupnya

Jeruk limau/nipis

 

Cara Membuatnya:

1. Goreng kacang, sesaat kacang belum matang masukkan cabai merah utuh, bawang merah, bawang putih & kemiri. Goreng sampai kacang matang. Lalu blender semua yg sudah digoreng. Cara aku supaya kacang bisa halus dan blendernya muter, jd pas blender aku blendernya pakai air yg 350 ml dibahan tadi. Jd pas kacang sudah halus tuang di wajan aku tambahin air sedikit lagi.

2. Masak kacang hingga mendidih. Masukkan gula merah, kecap manis, garam dan gula secukupnya. Masak lagi hingga bumbu mengental. Cicipi. Jd rasanya aku suka yg manis2 tapi gurih gitu.

 

Bumbu lumuran sate:

Ambil bumbu kacang secukupnya, beri minyak sayur dan kecap manis. Aduk rata di piring datar.

Ambil sate mentah secukupnya, lumuri rata dgn bumbu celupan lalu bakar sampai setengah matang. Angkat. Lumuri lagi merata dgn bumbu celupan. Bakar kembali hingga sate matang. *cara ini seperti yg suka dilakukan oleh penjual sate ayam ala Madura.

Sajikan sate dgn bumbu kacang, kecap manis, perasan air jeruk limau & acar.



Sate Ayam



Indahnya Kebersamaan


KULIT RISOLES

 

KULIT RISOLES

 

KULIT RISOLES LENTUR TANPA TELUR, TAKARAN SENDOK

-15 sdm tepung terigu

-3 sdm tepung tapioka

-2 sdm minyak sayur

-1/2 sdt garam

- 400 ml air

 

Cara membuat:

1. Campur semua bahan jadi satu, aduk rata sampai tidak ada yg bergerindil , tuang dalam wadah pan kwalik (atau biarkan pada baskom kalo kalian pake teflon)

2. Panaskan pan kwalik, oles permukaannya dengan sedikit margarin. Masukan pan kwalik yg sudah panas tadi ke adonan risoles (sampai rata) lalu masak dikompor dengan api kecil. Jika sudah matang angkat. Kalo pake teflon, ambil 2 sampai 3 centong sayur adonan, ratakan, masak sampai matang.

3. Tunggu dingin, Kulit Risoles siap dipakai

 


Kulit Risoles




Selamat Hari Bulan Kemerdekaan  !!

KUE SAGON KELAPA

 

KUE SAGON KELAPA

 

Kue yang sangat legendaris dan bahkan di jaman sekarang sudah sulit di jumpai, aroma khas kelapa dan tepung beras ketan saat di oven harumnya bisa tercium sampai ke rumah tetangga loh, Kue Sagon Kelapa ini dulu sering di sajikan ketika hari raya lebaran t'lah tiba, dan anda pun bisa berkesempatan menghadirkan kembali kue legendaris ini di tengah - tengah keluarga anda ketika Hari Raya/Hari Natal/Tahun Baruan nanti dengan panduan Resep Berikut ini :

 

Bahan – Bahan Yang dibutuhkan :

250 gr tepung ketan

300 gr kelapa parut panjang, disangrai

50 ml air

1/2 sdt teh garam

175 gr gula pasir

 

Proses Membuat Kue Sagon Kelapa :

Campurkanlah kelapa parut, gula pasir, garam dan tepung ketan. kemudian basahkanlah menggunakan dengan air sedikit-sedikit terus diaduk secara merata.

Berikutnya ambilah 1 sendok makan adonan. Lalu isilah ke dalam cetakan oval atau bulat. dan padatkanlah dengan tebal 1 cm aja.

Adonan dikeluarkan dan letakkanlah di atas loyang kue yang sebelumnya telah diolesi tipis dengan margarine / mentega

Selanjutnya panggang adonan di dalam oven selama 25 menit dengan panas 150 ° Celcius hingga kering dan matang betul. Angkatlah segera !

Selanjutnya, biarkanlah kue sagon kelapa ini menjadi dingin, kemudian masukan ke dalam stoples untuk di sajikan di Hari raya nanti..

 

 

Bagaimana cukup mudahkan Mak ? Silahkan di Coba Di Dapur Mak Say Sekarang !



Kue Sagon Kelapa