H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Kamis, 31 Maret 2022

TEGUH DALAM TUHAN

 

TEGUH DALAM TUHAN

Roma 12:1 (Tgl 31 Maret 2022, Kamis)

Dari semua raja yang tercatat di Alkitab, tidak ada satu pun yang bisa mengalahan Raja Salomo. Di bawah pemerintahannya, Israel makmur. Dia mengawasi sendiri pembangunan kerajaannya. Raja raja dari kerajaan lain rela menempuh jarak jauh untuk melihat langsung kekayaan Salomo, sambil membawa upeti. Dia mampu menjawab pertanyaan apapun yang ditanyakan kepadanya. Dia memiliki banyak isteri dan diberkati dengan segala hal yang diimpikan oleh banyak orang.

Jika ada orang yang seharusnya puas dengan pencapaian dalam hidupnya, itu pasti Salomo. Tetapi dalam kitab Pengkhotbah, apa yang dituliskan oleh Salomo justru bertolak belakang. Dengan lugas dia berkata, “Aku membenci segala usaha yang kulakukan dengan jerih payah di bawah matahari, sebab aku harus meninggalkannya kepada orang yang datang sesudah aku” (Pengkhotbah 2:8).

Salomo mengetahui sesuatu. Kita tidak bisa membawa apa yang kita miliki sekarang ke kehidupan setelah ini. Promosi, jabatan, rumah, penghargaan, mobil, kekayaan, semuanya akan kita tinggalkan. Jadi apa sesungguhnya yang penting dalam hidup ini. Salomo mendapatkan jawaban atas pertanyaan tersebut.

Di akhir kitab Pengkhotbah, dia menyimpulkan, “Takutlah akan Allah dan berpeganglah pada perintah-perintahNya, karena ini adalah kewajiban setiap orang” (Pengkhotbah 12:13). Takut akan Tuhan artinya mengasihi, menghormati, dan melakukan perintah Tuhan.

Janganlah kita terpengaruh oleh keadaan dunia ini, tetapi kita selalu menghadirkan hadirat Tuhan dalam hidup ini dan berpegang teguh kepada FirmanNya karena apa yang kita nikmati dalam dunia ini hanya sementara. (H)

 

 

“Akhir kata dari segala yang didengar ialah : takutlah akan Allah dan berpeganglah pada perintah-perintahNya, karena ini adalah kewajiban setiap orang (Pengkhotbah 12:13).”

 

Janganlah kita terpengaruh oleh keadaan dunia ini, tetapi kita selalu menghadirkan hadirat Tuhan dalam hidup ini