*Domba-domba-Ku mendengarkan suara-Ku dan Aku mengenal mereka dan mereka mengikut Aku, dan Aku memberikan hidup yang kekal kepada mereka dan mereka pasti tidak akan binasa sampai selama-lamanya dan seorang pun tidak akan merebut mereka dari tangan-Ku.*
📖 *Yohanes 10:27-28*
Iblis Berbisik Kepada Yudas Iskariot!!
Mereka sedang makan bersama, dan *Iblis telah membisikkan rencana dalam hati Yudas Iskariot,*
( Yohanes 13:2 )
*BISIKAN SIAPA YANG ANDA DENGAR?!*
*Sepuluh Pengintai vs Dua Pengintai*
(Bilangan 13–14)
*12 pengintai diutus Musa mengintai Tanah Perjanjian.*
Sepuluh orang memberi laporan negatif, penuh ketakutan.
*Dua orang yaitu Yosua dan Kaleb "Percaya kepada janji Tuhan".*
Yang sepuluh melihat raksasa.!!
*Yang dua melihat janji Tuhan.*
• Suara siapa yang didengar umat Israel?
Yang 10 orang!
• Akibatnya?
Mereka mengembara di padang gurun 40 tahun!
*Banyak orang sering lebih percaya suara mayoritas daripada suara Tuhan. Kadang suara Tuhan tidak populer, tapi itulah suara yang membawa kita ke Tanah Perjanjian.*
*400 Nabi Dusta vs 1 Nabi Benar*
(1 Raja-raja 22)
*Raja Ahab mau perang.*
400 nabi mengatakan, “Majulah!
Tuhan akan memberi kemenangan!
” Tapi satu nabi.
Mikha berkata sebaliknya:
Ahab akan mati!
• 400 nabi bersuara sama,
tapi *Mikha bersuara beda.*
• Mikha *dibenci karena mengatakan kebenaran.*
• Tapi akhirnya, yang terjadi?
Ahab mati di medan perang, seperti yang dikatakan Mikha.
*Maka Jangan tertipu oleh jumlah suara.* Kebenaran tidak ditentukan oleh mayoritas, tapi oleh apakah itu sungguh dari Tuhan atau tidak.
*BAGAIMANA KITA BISA MENGENALI SUARA TUHAN?*
*1. Melalui Firman Tuhan*
*Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran.*
✍️ *2 Timotius 3:16*
Suara Tuhan tidak akan bertentangan dengan Alkitab.
*2. Lewat Roh Kudus*
*Tetapi apabila Ia datang, yaitu Roh Kebenaran, Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran; sebab Ia tidak akan berkata-kata dari diri-Nya sendiri, tetapi segala sesuatu yang didengar-Nya itulah yang akan dikatakan-Nya dan Ia akan memberitakan kepadamu hal-hal yang akan datang. Ia akan memuliakan Aku, sebab Ia akan memberitakan kepadamu apa yang diterima-Nya dari pada-Ku.*
✍️ *Yohanes 16:13-14*
*Roh Kudus akan memimpin kita kepada seluruh kebenaran.*
*3. Lewat Damai Sejahtera*
*Hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu, karena untuk itulah kamu telah dipanggil menjadi satu tubuh. Dan bersyukurlah.*
✍️ *Kolose 3:15*
*Damai di hati jadi penentu arah.*!! Di tengah begitu banyak suara media, orang, bahkan pemimpin rohani..*siapa yang Anda dengarkan?*
*Apakah Anda mendengar suara mayoritas atau suara kebenaran?*
*Mari kita minta Tuhan beri kepekaan untuk mendengar dan taat kepada suara-Nya saja.*
Bayangkan seorang anak kecil di tengah keramaian pasar.
Semua orang berteriak, musik keras, dan suara kendaraan lalu-lalang. Tapi tiba-tiba, dia *mendengar suara ibunya* memanggil, dan ia langsung menoleh.
Kenapa? *Karena dia mengenal suara ibunya,* meskipun dikelilingi ribuan suara lain.
*Di dunia yang bising ini, hanya mereka yang akrab dengan suara Tuhan yang bisa membedakannya dari yang lain.*
Mungkin selama ini anda terlalu sering mendengarkan suara ketakutan, keraguan, gosip, atau bahkan suara kebohongan dari iblis. *Tapi hari ini, Tuhan memanggilmu untuk kembali mendengar suara-Nya, suara yang membawa hidup, arah, dan damai sejahtera.*
"Jika hari ini kamu mendengar suara-Nya, jangan keraskan hatimu" (Ibrani 3:15).
*Mari kita datang kepada Tuhan, minta kepekaan untuk hanya mendengar suara-Nya.* Siapa pun anda, apakah engkau ragu, lelah, atau kehilangan arah.
*Tuhan mau bicara denganmu hari ini. Tuhan Yesus, ajar kami membedakan suara-Mu di tengah banyaknya suara dunia. Berikan kami kepekaan seperti domba yang mengenal Gembalanya. Kami tidak mau lagi dipimpin oleh rasa takut, suara mayoritas, atau bujukan dunia. Kami hanya mau taat pada suara-Mu. Penuhi kami dengan Roh Kudus-Mu, supaya kami tidak hanya mendengar, tapi juga melakukan kehendak-Mu. Dalam nama Yesus, kami berdoa. Amin.*
*Masuklah, marilah kita sujud menyembah, berlutut di hadapan TUHAN yang menjadikan kita. Sebab Dialah Allah kita, dan kitalah umat gembalaan-Nya dan kawanan domba tuntunan tangan-Nya. Pada hari ini, sekiranya kamu mendengar suara-Nya!Janganlah keraskan hatimu seperti di Meriba, seperti pada hari di Masa di padang gurun,*
✍️ *Mazmur 95:6-8*
👂 *IKUTI SUARA KEBENARAN*
 |
Amen |