H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Kamis, 24 Februari 2022

PILIHLAH KEKEKALAN !

 

23. RENUNGAN

PILIHLAH KEKEKALAN !

Matius 6:19-24  (Tgl 24 Februari 2022, Kamis)

Dengan kecanggihan teknologi seperti sekarang ini semua bisa didapatkan dengan mudah dan cepat. Orang dengan mudah bisa melihat dan mendengar tentang kabar dan produk-produk terbaru. Akibat dari semuanya itu orang saling bersaing. Mereka berlomba-lomba untuk menjadi yang pertama dan terutama, bahkan terkadang tanpa mempedulikan apakah mereka mampu atau tidak.

Dengan fenomena seperti ini akibatnya kita sering melihat atau mendengar tentang kabar negatif yang terjadi dimana-mana. Pembunuhan, penipuan, dan hal-hal negatif merajalela di tengah-tengah masyarakat kita. Sungguh ironis. Orang tidak lagi menghargai dirinya sendiri apalagi Tuhan dan sesamanya. Demi sebuah barang, mereka rela menjual diri. Karena harga diri mereka menipu. Apalagi kalau irihati sudah menguasai hati dan pikiran mereka, nyawa orang lain pun bisa melayang. Di zaman yang seperti ini kita melihat dan mendengar bahwa segala hal bisa saja terjadi dan itu sangat menyedihkan. Memang Firman Tuhan sudah mengatakan bahwa di hari akhir ini maka kasih kebanyakan orang akan menjadi dingin dan itu sudah terjadi sekarang ini (Matius 24:12).

Firman Tuhan hari ini mengingatkan kita bahwa janganlah kita mau menukar hal yang kekal dengan sesuatu yang sementara. Janganlah hal yang sementara membuat kita kehilangan sesuatu yang kekal, yang jauh lebih berharga dari apapun. Biarlah kita belajar untuk mencukupkan diri dengan apa yang ada (Filipi 4 : 11).

Belajarlah untuk puas dan mengucap syukur dalam segala keadaan sehingga kita tidak jatuh dalam berbagai-bagai pencobaan karena hawa nafsu menguasai hidup kita. (V)

 

“Siapa mencintai uang tidak akan puas dengan uang, dan siapa mencintai kekayaan tidak akan puas dengan penghasilannya.” (Pengkhotbah 5:9a)

 

Belajarlah untuk puas dan mengucap syukur dalam segala keadaan !



1 komentar:

  1. Belajarlah untuk puas dan mengucap syukur dalam segala keadaan sehingga kita tidak jatuh dalam berbagai-bagai pencobaan karena hawa nafsu menguasai hidup kita

    BalasHapus