RENUNGAN
MEMIKIRKAN PERKARA DI ATAS
Ester 1-2, 26 Oktober 2024
Apa sebenarnya maksud dari perkataan
Paulus di ayat ini ? Bahkan di ayat sebelumnya disampaikan “Karena itu, kalau
kamu dibangkitkan bersama dengan Kristus, carilah perkara yang diatas, dimana
Kristus ada, duduk disebelah kanan Allah.” Ternyata kehidupan orang yang
percaya telah diselamatkan oleh Kristus, harus memikirkan perkara sorga, bukan
dunia.
Memang tanpa disadari, kita seringkali
terjebak dalam hal-hal yang duniawi. Mulai dari pekerjaan, keuangan, hingga
harapan-harapan terhadap kehidupan, dunia terus menarik perhatian kita. Namun,
Paulus mengingatkan jemaat di Kolose untuk mengarahkan pikiran kehidupan di
bumi, tetapi kita diajak untuk memiliki perspektif surgawi yang berbeda.
Memikirkan perkara diatas berarti
menyelaraskan hati dan pikiran kita dengan kehendak Allah. Bagaimana caranya ?
Pertama, kita perlu mengingat bahwa kehidupan kita di dunia ini sementara. Semua
yang kita miliki, seperti harta, jabatan, dan kesenangan dunia, tidak akan kita
bawa saat meninggalkan dunia ini. Hanya hal-hal kekal yang akan bertahan –
kasih, iman dan pengharapan di dalam Kristus. Ketika kita memusatkan pikiran
kita kepada perkara diatas, kita belajar untuk menghargai dan mengutamakan
hubungan kita dengan Tuhan, bukan dengan dunia.
Kedua, memikirkan perkara diatas berarti
kita berusaha hidup sesuai dengan nilai-nilai Kerajaan Allah. Kita tidak mudah
tergoda untuk membalas kejahatan dengan kejahatan atau menuruti amarah dan
keinginan pribadi. Sebaliknya, kita memilih untuk bersabar, mengampuni, dan
mengasihi dengan tulus. Kita menyadari bahwa hidup kita adalah refleksi kasih
Kristus bagi orang lain.
Dalam perjalanan kehidupan, kita mungkin
akan menemui banyak kekhawatiran. Namun, ingatlah bahwa ketika kita memusatkan
pikiran pada perkara diatas, hati kita akan mengalami damai sejahtera yang
sejati. Tuhan tahu kebutuhan kita dan Ia setia untuk mencukupi segala sesuatu
di waktu yang tepat.
Mari minta pada Tuhan untuk senantiasa
mengutamakan kehendak Tuhan dan pandangan yang sejalan dengan firman Tuhan. Kiranya
Tuhan membimbing kita untuk hidup dalam kasih dan kebenaranNya setiap hari.
Amin. (JB)
Questions
:
1. Menurut
Anda bagaimana cara supaya tidak terikat dengan keinginan dunia yang begitu
menarik ?
2. Apa
komitmen Anda hari ini terkait dengan memikirkan perkara yang diatas ?
Values
:
Memikirkan
perkara diatas berarti kita berusaha hidup sesuai dengan nilai-nilai Kerajaan
Allah.
“Pikirkanlah perkara yang diatas, bukan yang
dibumi (Kolose 3:2)”
Damai sejahtera yang datangnya dari Tuhan akan
senantiasa diberikan bagi mereka senantiasa memikirkan Tuhan dan kehendakNya.
Damai sejahtera yang datangnya dari Tuhan akan senantiasa diberikan bagi mereka senantiasa memikirkan Tuhan dan kehendakNya.
BalasHapus“Pikirkanlah perkara yang diatas, bukan yang dibumi (Kolose 3:2)”
BalasHapus