H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Kamis, 05 Juli 2012

Peranan Lumut


SEPERTI LUMUT  (1 TIMOTIUS 4:12)

          Di musim hujan , di tempat-tempat yang lembab, batu bata, atau permukaan semen yang sering kita jumpai lapisan lembut berwarna hijau. Bila kita menyentuhnya, terasa seperti permukaan karpet yang empuk. Apakah itu ? ya itu adalah lumut. Bila kita korek, di bawah lumut terdapat butiran halus seperti pasir. Kok bisa ya ?

          Jagoan Kristus, lumut sering disebut tumbuhan perintis. Itu karena dia bisa tumbuh di tempat yang sulit, misalnya batu, yang tak mungkin ditumbuhi tumbuhanlain. Lama-kelamaan, pada permukaan yang ditumbuhi lumut akan terbentuk media seperti tanah pasir, yang akhirnya menjadi tempat tumbuhnya rumput-rumputan. Makanya lumut disebut tumbuhan perintis.

          Biarpun kelihatannya sepele, ternyata lumut mempunyai peranan penting dalam ekosistem. Di hutan , lumut bisa menyerap air sehingga mengurangi bahaya banjir. Di musin hujan, dan menyediakan air di musim kering, mencegah erosi, juga menyerap polutan (zat-zat yang menimbulkan polusi). Selain itu, beberapa jenis lumut bisa digunakan sebagai hiasan taman, bahan pengganti kapas, bahkan obat penyakit kulit dan mata, hebat bukan ?

          Bukan lumutnya yang hebat, tapi penciptanya yang luar biasa. Siapa lagi kalau bukan Tuhan Allah. Meskipun lumut sering diremehkan bahkan dibuang, ternyata lumut memiliki kegunaan. Tuhan menciptakan sesuatu bukan tanpa manfaat. Begitupun kamu. Meskipun masih kecil, Tuhan bisa menggunakan kamu sebagai alatNya.
Semangat dalam menjalani kehidupan ini
Tuhan memberkati 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar