H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Kamis, 10 Februari 2022

PEMIMPIN YANG BERINTEGRITAS

 

PEMIMPIN YANG BERINTEGRITAS  

2 Timotius 2:1-26 (Tgl 10 Februari 2022, Kamis)

       Dalam kaitannya dengan seorang pemimpin, penekanan dari apa yang disampaikan oleh Rasul Paulus kepada Timotius adalah orang yang “dapat dipercayai” dan “cakap mengajar” orang lain. Dengan kata lain, pemimpin yang diinginkan oleh Tuhan adalah pemimpin yang dapat dipercaya dan cakap mengajar orang lain.

     Dalam 2 Timotius 2 tertulis prinsip-prinsip tentang pemimpin yang berintegritas yaitu :

1. Pemimpin yang memiliki integritas adalah pemimpin yang “dapat dipercayai” (2 Timotius 2:2). Dengan kata lain, pemimpin yang memiliki integritas adalah pemimpin yang memperoleh kepercayaan. Kalua tidak demikian maka tidak akan ada orang yang mau menjadi pengikutnya.

   John C. Maxwell dan Yakob Tomatala, dalam tulisan masing-masing berkata bahwa pemimpin adalah seseorang yang memiliki pengikut.

 

2. Pemimpin yang hidup dalam kekudusan. Dalam 2 Timotius 2:21 dikatakan, “Jika seorang menyucikan dirinya dari hal-hal yang jahat, ia akan menjadi perabot rumah untuk maksud yang mulia, ia dikuduskan, dipandang layak untuk dipakai tuannya dan disediakan untuk setiap pekerjaan yang mulia.”

     Menurut Paulus, seseorang yang dapat dipercayai adalah seseorang yang telah dikuduskan. Dalam konteks kepemimpinan dapat dikatakan bahwa pemimpin yang dapat dipercayai adalah pemimpin yang telah dikuduskan atau hidup dalam kekudusan.

 

3. Pemimpin yang hidup dalam ketulusan (2 Timotius 2:15). Yang dimaksudkan dengan kalimat “yang berterus terang memberitakan perkataan kebenaran itu” adalah sikap yang tulus.

 

4. Pemimpin yang memiliki konsistensi (2 Timotius 2:3-6).

 

5. Pemimpin yang memiliki keteguhan hati (2 Timotius 2:9-10).

 

6. Pemimpin yang mampu bertahan sampai akhir (2 Timotius 2:22).

 

Marilah kita menjadi pemimpin yang memiliki integritas. Amin. (MI)

 

“Apa yang telah engkau dengar dari padaku di depan banyak saksi, percayakanlah itu kepada orang-orang yang dapat dipercayai, yang juga cakap mengajar orang lain.” (2 Timotius 2:2)

 

Pemimpin yang memiliki integritas adalah pemimpin yang memperoleh kepercayaan


Alumni yang berintegritas. Amin


Tidak ada komentar:

Posting Komentar