Renungan
2 Samuel 12:1-14
Daud telah melakukan kesalahan yang fatal karena ia telah mengambil istri orang lain dan secara tidak langsung ia telah membunuh suami wanita tersebut, tetapi pada saat ia ditegur keras oleh Nabi Natan, Daud langsung bertobat, ia tidak mengeraskan hati atau menyalahkan orang lain, Daud segera sadar dan memohon pengampunan Tuhan.
Hati Daud tetap melekat kepada Tuhan meskipun ia telah melakukan kesalahan/ kebodohan, begitulah seharusnya keputusan kita pada saat kita jatuh dalam dosa.
Mengapa Hati Tuhan tetap berkenan kepada Daud meskipun ia melakukan kesalahan yang fatal ?
Jawabannya adalah karena Daud responnya benar meskipun perbuatannya salah yaitu :Daud merendahkan hati, tidak menyalahkan orang lain dan segera bertobat atau kembali kepada jalan Tuhan. Bgmn dgn kita ketika ditegur?
Selamat pagi..
Semangat..
GB π
Tidak ada komentar:
Posting Komentar