H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Rabu, 14 September 2022

Cara Membuat Bolu Kukus Ala Rumahan

 

BOLU KUKUS

 

BAHAN-BAHAN

- Gula putih 250 gr

- Tepung terigu 300 gr

- 4 butir telor yang sudah dipisahkan putih dan kuningnya

- Soda kue

- Air soda tawar 175 cc

- Vanila ½ sdt

- Pewarna coklat atau pasta coklat

- Paper cup/ kertas roti untuk mencetak

- 1 sdm coklat bubuk

 

Cara membuat:

- Kocok telur dalam satu wadah dengan vanila dan gula putih sampai kental dan mengembang. Setelah itu tambahkan secara bergantian. Setengah air soda, setangah bagian tepung. begitu saja seterusnya hingga bahan habis. Setelah itu aduk supaya tercampur menjadi satu.

- Ambil adonan 5 sendok makan. Setlah itu tambahkan coklat bubuk serta pewarna coklat, kemudian aduk sampai rata

- Siapkan cetakan yang sudah di beri alas menggunakan kertas bolu. Setelah itu masukkan ke dalam panci, kukus.

- Tuangkan lagi adonan ke dalam cetakan hingga hampir penuh. Selanjutnya masukkan setengah sendok teh adonan bolu yang sudah diberi pewarna coklat serta coklat bubuk. Terus lakukan sampai adonan.

- Tutup panci. Saat pengukusan gunakan dengan besar supaya adonan matang menyeluruh.

- Tunggu sekitar 20 menit

- Jika adonan sudah mengembang, angkat. Biarkan sejenak, bila sudah dingin, keluarkan dari dalam cetakan.

 



Bolu Kukus


Tidak ada komentar:

Posting Komentar