H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Senin, 17 Oktober 2022

Renungan Tentang Menyelamatkan Sarai

 

MENYELAMATKAN SARAI

Kejadian 12 :7, 10-20 (Tgl 16 Oktober 2022, Minggu)

   Kalau melihat perbuatan Abram terhadap Sarai bisa disimpulkan bahwa Abram itu kurang menghargai keberadaan Sarai sebagai isterinya. Artinya kalau nanti isterinya itu sungguh-sungguh diambil oleh Firaun maka itu tidak menjadi masalah baginya. Mungkin dia berpikir bahwa janji untuk memberi tanah Kanaan kepada keturunannya itu hanya berkaitan dengan dirinya saja sehingga jika Sarai diambil Firaun maka Allah tetap bisa memberinya anak dari isteri yang lain. Ternyata pemikiran itu keliru sebab Abram tidak mengerti bahwa Sarai juga merupakan bagian dari perjanjian tersebut. Jadi yang Allah maksud dengan keturunannya tentu saja adalah anak yang dilahirkan oleh Sarai, bukan dengan isteri yang lain (Kejadian 17:19). Inilah alasan kenapa Allah mencegah Firaun mengambil Sarai menjadi isterinya.

  Perbuatan Allah untuk menyelamatkan Sarai adalah bukti bahwa rencana dan rancanganNya terhadap orang-orang pilihan tidak boleh gagal. Abram mungkin telah keliru dan kita juga bisa bersikap demikian, tetapi apapun kekeliruan yang kita buat , Allah pasti tetap sanggup mengamankan setiap rencana yang Dia rencanakan untuk terjadi di muka bumi.

  Peristiwa ini juga memberi kita sebuah pelajaran hidup yang penting karena lewat kejadian ini kita bisa sadar bahwa terwujudnya rencana Allah itu tdak disebabkan oleh kehebatan kita, tetapi karena Allah sendiri terlibat untuk mewujudkannya. Dengan kata lain kisah penyelamatan Sarai adalah gambaran yang baik yang diperlihatkan oleh Allah agar kita juga tahu bahwa Dia bukanlah Allah yang hanya tinggal diam di sorga. (F)

 

 

“Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah (Roma 8:28)”

 

Allah terlibat dalam setiap langkah hidup orang pilihanNya




Tidak ada komentar:

Posting Komentar