H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Rabu, 05 Oktober 2022

Renungan Tentang Tidak Perlu Takut

 

TIDAK PERLU TAKUT

Matius 10:24-33 (Tgl 5 Oktober 2022, Rabu)

  Ketika seorang saudara iseng bertanya tentang batu kecil yang dipakai Daud untuk mengalahkan Goliat, saya dengan iseng menanggapinya. Namun kemudian saya bayangkan seandainya batu itu berperasaan, apakah yang dipikirkannya selama menunggu dan akhirnya dia mengetahui bahwa dia akan dipakai oleh Tuhan untuk ambil bagian dalam peristiwa penting kemenangan Israel terhadap Filistin. Mungkin akan sama dengan beberapa anak Tuhan yang sedang menanti jawaban Tuhan tentang hidupnya.

  Sebuah batu yang kecil sering tidak dipandang, bahkan mungkin hanya akan diinjak-injak orang. Dengan demikian sudah bisa dipastikan bahwa batu ini tidak pernah mendapat perlakuan yang baik. Namun dari kisah Daud melawan Goliat, sebuah batu dapat menjadi bagian yang turut membangun alur sejarah. Suatu hal yang pasti tidak akan terjadi jika batu itu berukuran besar. Dari sini kita diingatkan bahwa Tuhan selalu memiliki rencana yang indah, termasuk untuk batu kecil sekalipun. Begitu juga dengan setiap kehidupan kita, anak-anak Tuhan. Walaupun saat ini kita dicipta Tuhan serasa dalam keadaan yang tidak istimewa, kecil, tidak dihargai, tidak dipandang, dan diinjak-injak dunia. Tetaplah percaya kepada Tuhan, bahwa Dia punya rencana dahsyat dalam hidup kita. Jangan tinggalkan Tuhan, sebab kita dicipta istimewa. Jangan pernah menyerah dengan keadaan kita. Sampai akhirnya kita melihat bagaimana Tuhan akan membawa kita dalam rencana dahsyatnya.

 Pagi ini, tetaplah bersyukur jika saat ini Tuhan menciptakan kita “hanya”sebagai batu kecil. Bagi orang lain mungkin kita tidak diperhitungkan, tetapi tidak demikian dengan Tuhan. Dia tidak pernah menciptakan sampah atau sesuatu yang tidak berguna. Selalu ada rencana yang indah untuk segala sesuatu yang diizinkannya ada. “Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah (Roma 8:28). Maka berusahalah menjadi batu kecil yang keras dan kokoh, sehingga selalu siap untuk dipakai Tuhan kapanpun Dia berkenan melakukannya. (nik)

 

 

“Dan kamu, rambut kepalamupun terhitung semuanya. Sebab itu janganlah kamu takut, karena kamu lebih berharga daripada banyak burung pipit (Mat 10:30,31)”

 

Seseorang akan dapat berkarya bersama Tuhan, jika dia dapat melihat bahwa dirinya dicipta Tuhan begitu berharga










Tidak ada komentar:

Posting Komentar