H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Jumat, 07 Oktober 2022

Tips Membuat Putu Bambu

 

 

PUTU BAMBU



By: Wawa Wiati
Bahan :
250 g tepung beras
120 - 140 ml air, tambahkan beberapa tetes pewarna hijau
1/2 sdt garam
2 lembar daun pandan
Secukupnya gula merah disisir halus
Secukupnya kelapa parut dicampur sedikit garam lalu dikukus

Cara :
- Blender daun pandan dg 140 ml air. Saring, takar 140 ml. Campur dg garam. Sisihkan.
- Siapkan tepung beras, ciprati dg air biasa sampai agak lembab (sekitar 40-60 ml), aduk rata lalu saring dg saringan kawat supaya teksturnya halus tidak ada yg bergerindil.
- Bentuk gumpalan, kukus selama 20-30 mnt sampai setengah matang.
- Keluarkan dr kukusan. Hancurkan gumpalan tepung sampai kembali halus. Biarkan dingin.
- Setelah tepung dingin tuangi dg air pandan sedikit demi sedikit sambil diaduk dg tangan sampai terbentuk adonan yg lembab agak bergerindil, air gak harus habis, selembabnya aja. - Saring adonan dg saringan kawat sampai semua adonan menjadi butiran yg halus.
- Isi kukusan dg air secukupnya, jangan terlalu banyak supaya gak nyiprati kuenya saat air mendidih.
- Panaskan kukusan, sampai airnya mendidih.
- Sambil menunggu air kukusan mendidih kiita mulai mencetak adonan. Taruh cetakan daun di telapak tangan lalu masukan adonan tepung setinggi 1/2 cetakan, lubangi tengahnya dg telunjuk, isi dg gula merah lalu tutup lagi dg adonan tepung, rapikan.
- Angkat kue putu dari telapak tangan dg hati2, pindahkan langsung ke dalam dandang, usahakan diletakan pas diatas lubang2 saringan kukusannya.
- Lakukan sampai adonan habis. Kukus sampai matang kurang lebih 25 menit. Matikan api.
- Angkat kue dari kukusan, kalo ada yg lengket bisa disodok dg spatula plastik.
- Pindahkan kedalam piring, sobek / gunting daunnya. Sajikan hangat dg taburan kelapa.



Putu Bambu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar