Cireng
Banjur
Oleh Susi Riska Kelana
Hasil: 3-4porsi
Bahan-bahan :
1/2 kg tepung tapioka (aci)
4 sdm tepung terigu
400 ml air panas (disesuaikan ketika
adonan diuleni)
5 siung bawang putih
2 siung bawang merah
3 biji cabe merah (jumlah sesuai
selerah)
5-10 cabe rawit/cabe domba (sesuai
selera, kalo saya 7 biji hee)
Jeruk nipis
Bawang daun
Garam
Penyedap (royco)
Lada bubuk/boncabe (pilihan)
2 sdm gula pasir
Cara Mengerjakan :
- Tuangkan tepung aci, tepung terigu ke dalam wadah yg aga besar (biar mudah diuleni).
- Ulek bumbu cireng (bawang putih 3 siung, garam). Lalu campurkan ke bahan-bahannyaa, supaya bumbu hasil ulekan tidak menggumpal, lebih baik bumbu uleknya dikasih air anget, lalu bisa campurkan.
- Setelah adonan dicampurkan, diulenin, sambil dikasih air anget sedikit-sedikit, sampe terasa empuk adonanny.
- Setelah itu, adonan sudah bisa diproses/dibentuk, kalo pada umumnya cireng ukurannya besar, kalo untuk cireng banjur ini, lebih baik dibuat ukuran kecil saja, biar nanti pas penyajianna dan memakannya heee. Lalu goreng
- Langkah selanjutnya, sambil nunggu cirengny digoreng siapkan bumbu kuahnya, bawang merah+bawang putih+cabe merah+cabe rawit+garam diulek sampai lembut, setelah itu tumiis bumbunya sampe wangi, lalu tambahkan air, beri bumbu penyedap dan lada bubuk + gula pasir, setelah rasanya pas, masukkan irisan daun bawah.
- Langkah terakhir, sajikan cireng yg sudah digoreng lalu tuangkan kuahnya dan beri tambahan perasan air jeruk nipis. Rasanya jadi panas, pedas asam hehee. Semoga bermanfaat,
Selamat Mencoba
Tidak ada komentar:
Posting Komentar