NASTAR NANAS
By.
@enengsari
Bahan :
145 butter (me merk Wisjman)
145 margarin
3butir kuning telur (dari telur yang besar, klo
telurnya kecil boleh dibuat jadi 4butir)
70gr gula halus
70gr susu bubuk full cream
475gr Terigu (me merk Kunci Biru)
100gr Keju Parmesan
Isian:
Selai nanas
Olesan:
2butir kuning telur
1/4sdt Pengilap Kue Nastar (me merk Diva
Glazing)
Cara Membuat :
1. Campurkan butter, margarin, kuning telur
mixer selama 2menit.
2. Campurkan dengan gula halus susu bubuk full
cream aduk merata dengan sendok pipih.
3. Campurkan tepung terigu & keju parmesan
uleni hingga kalis.
4. Ambil adonan pulung bulat pipihkan isi dengan
selai nanas
5. Tata dalam loyang yang sudah diberi sedikit
saja olesan Margarin lalu oven selama 15menit.
6. Angkat - Dinginkan, oles dengan olesan kuning
telur hingga rapi (klo saya saya angkat & olesi calon kue nastar satu-satu
biar Cantik, cape ya Mom). Oven kembali selama 30menit (saya pakai oven
nangkring Hock dan saya putar loyang searah jam bergantian tiap 5/10menit biar
matang merata). –
Nastar Nanas |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar