H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Minggu, 11 Juni 2023

Kelepasan Dari Kesesakan

 *Senin, 29 Mei - 2023* 


 *KELEPASAN DARI KESESAKAN* 

 *Bacaan: (Maz. 107: 1-9)* 


 *Maz.107 : 6*  

 *Maka berseru-serulah mereka kepada TUHAN dalam kesesakan mereka, dan dilepaskan-Nya mereka dari kecemasan mereka.* 


Beberapa waktu yang lalu kita diperhadapkan dengan situasi yang sangat sulit, situasi yang sangat ber dampak luas terhadap kehidupan umat manusia secara umum yaitu pandemi Covid-19. Situasi tersebut menimbulkan kesulitan dan kesukaran yang sangat besar, baik bagi negara yang harus melindungi warganya dengan mengeluarkan biaya yang sangat besar maupun bagi masyarakat individu. Dampak pandemi tersebut menimbulkan gelombng kematian yang sangat besar serta pengaruh& negatip terhadap kebutuhan perekonomian masyarakat. Dengan kondisi tersebut, banyak tejadi pengangguran akibat adanya PHK, usaha bisnis yang macet, serta ketakutan terinfeksi virus Corana yang sangat rentan menuju kematian. Pada saat itu kita hidup dalam masa kesesakan, kesukaran dan kecemasan. Lalu apakah kita harus menerima hal tersebut sebagai nasib yang malang?, apakah hal tersebut sesuatu yang wajar yang harus kita hadapi sambil menunggu perubahan yang bersifat alami?, apakah kita tidak bisa terlepas dari kesesakan ini?. Lalu apakah yang harus kita lakukan?. Pemazmur mengajak kita agar segera datang kepada Tuhan.  Maka berseru-serulah mereka kepada TUHAN dalam kesesakan mereka, dan dilepaskan-Nya mereka dari kecemasan mereka (ay.6). Sebagai orang yang percaya dan telah ditebus Tuhan, kita percaya bahwa Allah kita sangat baik dan kasih setia-Nya bagi kita bersifat abadi dan kekal selama-lamanya. Kita diminta agar selalu bersyukur kepada Tuhan, sebab Ia baik, bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya (ay.1). Bahkan seruan ini ditujukan bagi orang-orang yang ditebus Tuhan (ay.2). Dengan demikian Tuhan telah memberi jalan keluar bagi kita yaitu orang-orang yang sudah pecaya dan telah menerima penebusan dari Tuhan kita Yesus Kristus, agar berseru-seru dan berdoa dalam iman yang teguh. Ada janji kelepasan bagi kita dari segala kesesakan dan kecemasan, jika mau sungguh-sungguh hidup dalam persekutuan yang erat dengan Tuhan seraya berseru dalam doa dan pengharapan penuh kepada Tuhan. Mari kita mengangkat doa-doa dan permohonan yang tidak putus-putus sebagai ungkapan seruan kita. Semua umat Tuhan dalam persekutuan sebagai gereja, sebagai individu, keluarga serta semua komunitas gerejawi agar berseru-seru dan berdoa dalam kesesakan yang besar sekarang ini, dan kita yakin dan percaya bahwa Tuhan akan segera melepaskan kita. Tuhan Yesus meminta agar kita selalu berdoa dengan tidak jemu-jemu (Luk.18:1),   *Amin, TYM.*    

 _*(Author - Ropang)*_    


 _Selamat pagi dan selamat beraktifitasb bagi kita semua sepajang hari ini, dalam penyertaan Tuhan kita Yesus Kristus, amin. Do the best in Jesus Christ and GBU all._





Tidak ada komentar:

Posting Komentar