DONUT SATE COKLAT
By: @lysa_tangkulung
Hasil : 14 pcs
Bahan :
- 300 gr Tepung komachi
- 50 gr Tepung protien sedang
- 20 gr maizena
- 40 gr margarin
- 50 gr gula pasir
- 40 gr skm
- 1 butir telor
- 1 sdt garam
- 11/2 sdt ragi
- 150 ml susu cair dingin
Topping :
Nutella/ selai coklat Dan meses secukupnya
Caranya :
1. Masukan semua bahan ke dalam mixing bowl ya kecuali ragi , lysa pakai breadmaker panasonic ) , press no 9 jalanin sampai 10 menit Masukan yeast dan jalanin sampai beep
2.kalau pakai mixer bisa di mixer sampai 10 menit masukan yeast dan jalanin lagi sampai kalis elastis dan diamkan 45 menit tutup kain)
3.Setelah gembang 2 x lipat kempeskan adonannya bagi adonan menjadi @50gr .
4.Bulatkan adonan dan diamkan 15 menit kemudian siapkan tusuk sate atau bisa pakai sumpit bambo lebih kuat di giling dan gulung di tusukan , lakukan sampai semua adonan habis . Diamkan lagi 45 menit atau sampai ringan .
5.Panaskan minyak api di wajan api sedang goreng dan bolak sekali aja biar adonan ngak menyerap minyak ( api sedang ya biar ngak gosong di luar dan dalamnya matang )
6.Setelah matang tiriskan tunggu dingin olesin selai coklat dan taburin meses
Selamat mencoba
Tidak ada komentar:
Posting Komentar