H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Senin, 30 September 2024

Purpose Of The Position

 *PURPOSE OF THE POSITION*

[Tujuan Dari Jabatan]


*Roma 1:5,* _"Dengan perantaraan-Nya kami menerima kasih karunia dan jabatan rasul untuk menuntun semua bangsa, supaya mereka percaya dan taat kepada nama-Nya"._


Tujuan pemberitaan Paulus adalah mempercayai berita Injil, percaya kepada YESUS KRISTUS menjadi  Ketaatan kepada KRISTUS menjadi kesempurnaan kehidupan. Hal ini juga telah dilakukan oleh Musa, menuntun, membawa bangsa Israel keluar dari tanah Mesir. Membimbing mereka untuk mengenal ALLAH, mengarahkannya untuk tidak memberontak kepada ALLAH. Musa seringkali dimaki, tidak sukai, tetapi ia tahu tanggung jawabnya, maka tetap dikerjakannya sesuai perintah ALLAH. Jelas sungguh perbuatan yang luar biasa, lalu bagaimana dengan jabatan dan panggilan kita sebagai orang percaya? Tentu kehidupan orang Kristen harus dimengerti dengan benar, sehingga kita dapat bertanggung jawab dengan benar adanya. Jadi menjadi orang percaya, terkadang hanya rajin ke gereja dan berbuat baik pada orang lain, tetapi tidak dengan kerendahan hati. Nyatanya dengan mengaku diri sebagai orang Kristen, namun seringkali tampil seperti orang _sadis_ yang tidak tahu diri (membenci, dendam, menghakimi, merasa paling benar bahkan kadang menjadi _tuhan_ bagi orang lain). 


Bila nyatanya demikian, sungguh menakutkan! Namun akan menjadi berbeda ketika kita bercermin dari kehidupan Paulus, ketika dipanggil oleh TUHAN, ia menunjukan keseriusan hidup, berdiri dalam ketaatan imannya, berjuang untuk kebenaran, setia memelihara serta menjalani ajaran TUHAN dengan benar. Maka dengan demikian, jabatan orang percaya bukanlah hal sederhana, tetapi nilai kristianinya yang utama. Orang Kristen memiliki peran yang holistik, bukan hanya pandai berbicara, mengajar, mendidik orang lain, tetapi kita dituntut untuk menuntun, membimbing dengan sabar, mengarahkan dengan benar, sehingga banyak orang hidup dalam kebenaran. Jadi menjadi percaya kepada YESUS KTISTUS menjadi suatu panggilan atau anungrah yang harus disyukuri dalam kehidupan. Nabi Musa, memimpin orang Israel untuk sungguh-sungguh beribadah kepada ALLAH, dan Rasul Paulus dipanggil ALLAH untuk menuntun semua bangsa, supaya menjadi percaya dan taat kepada TUHAN.


Demikian juga dengan kita, yaitu, hiduplah benar, hiduplah memuliakan namaNya, maka TUHAN akan menyertai dan memberkati. Disisi lain percaya dan taat kepada nama-Nya, maka Paulus menegaskan iman sebagai ketaatan dan bagi ia iman yang menyelamatkan harus ditentukan oleh maksud semula, yaitu persekutuan dengan ALLAH melalui YESUS KRISTUS dalam kasih, rasa syukur serta ketaatan. Jadi orang yang benar tetap hidup dalam iman dan dengan demikian ia terus menerus hidup dalam kekayaan rohani dan terus hidup dengan iman dan kasih karunia-Nya, sehingga hidup kita selalu kuat dan diberkati-Nya. John Wesley menyatakan, _"Lakukan semua yang kamu bisa. Dengan segala cara yang kamu bisa. Di semua tempat yang kamu bisa. Setiap saat kamu bisa. Untuk semua orang yang kamu bisa. Selama kamu bisa"._


*SEMANGAT PAGI & TETAP SEMANGAT*







2 komentar:

  1. 1 Timotius 4:8

    Latihan badani terbatas gunanya, tetapi ibadah itu *berguna dalam segala hal*, karena mengandung janji, baik untuk hidup ini maupun untuk hidup yang akan datang.

    BalasHapus
  2. Lakukan semua yang kamu bisa. Dengan segala cara yang kamu bisa. Di semua tempat yang kamu bisa. Setiap saat kamu bisa. Untuk semua orang yang kamu bisa. Selama kamu bisa

    BalasHapus