H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Selasa, 04 Oktober 2022

Tips Membuat Ketan Sarikaya


Ketan Sarikaya khas minang

By @dellasuzura .
Bahan utk ketan
250gr ketan putih, cuci bersih dan rendam 2 -4 jam. 

65 ml santan kental
60 ml air
1/2 sdt garam halus

Bahan sarikaya
250gr gula merah sisir halus
150ml air
130ml santan kental
3 butir telur
50gram tepung beras
2 lembar daun pandan ikat simpul
Sejumput garam

Cara membuat
Panaskan kukusan sampai airnya mendidih
Kukus ketan hingga 15menit, angkat.
Campur santan dan garam ,rebus sampai mendidih, angkat.
 Tuangkan beras ketan dlm santan aduk rata biarkan santan meresap ke dlm ketan lebih kurang 5 menit.
Lalu kukus kembali 20 menit.
 Angkat dan ratakan ketan dlm loyang yang telah diolesi minyak sedikit. Masukkan ketan padatkan ketan dan sisihkan


Cara Membuat Sarikaya
 Rebus air, gula merah, garam dan daun pandan sampai gula larut. Angkat dan dinginkan.   kocok lepas telur menggunakan balon whisk ( tidak sampai mengembang ya) Masukkan larutan gula merah, santan kental, tepung beras aduk rata. Kemudian saring.
 Tuang sarikaya ke atas lapisan ketan. Kukus hingga matang sampai 30-40 menit.
Angkat dan dinginkan.
Setelah dingin potong potong dan sajikan.



Ketan Sarikaya


Tidak ada komentar:

Posting Komentar