TAHU
TEMPE KUAH KUNING
By @chichiwiranata
Bahan:
1 papan tempe, potong² goreng setengah matang
5 buah tahu putih, potong² goreng berkulit
65 ml santan instan
400 ml air
1 batang serai, geprek
1 ruas lengkuas, geprek
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
secukupnya garam dan gula pasir
1 sdt kaldu bubuk
Bumbu Halus:
6 butir bawang merah
2 siung bawang putih
½ sdt kunyit bubuk
2 butir kemiri
¼ sdt lada bubuk
½ sdt ketumbar bubuk
Caranya:
• Tumis bumbu halus bersama serai, lengkuas,
daun salam dan daun jeruk hingga wangi.
• Masukkan santan dan air, aduk aduk. Lalu
masukkan tahu dan juga tempe. Masak dengan api kecil sampai bumbu meresap, air
menyusut dan mengental.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar