H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Rabu, 25 Januari 2023

Cara Membuat Pukis Pandan Keju

 

 

KUE PUKIS PANDAN COKLAT KEJU

@dapuraida01
Jangan lupa bikin biangnya dulu ya..

Bahan :

1sdm Gula Pasir
1sdm T.Terigu
1sdt Fermipan
50ml air Hangat
Aduk jadi satu biarkan -+15mnt
(Sampai berbuih)

BAHAN A:
200ml Santan kekentalan sedang (65ml santan instan+135mlair)
1/2sdt Garam
Rebus sampai mendidih, jangan sampai santan pecah ya..lalu biarkan hangat.

BAHAN B:
2btr Telur
100gr Gula Pasir
1/2sdt Vanili bubuk

BAHAN C
150gr Tepung terigu segitiga

BAHAN D:
20gr margarin, cairkan

BAHAN E:
1/2sdt Baking Powder
Dan masukkan Baking Powder nya saat adonan mau dipanggang ya..
Pasta Pandan
Topping irisan keju, coklat chip

CARA MEMBUAT:

  1. Mixer bahan B sampai mengembang kental dan gula larut.
  2. Masukkan bahan C sedikit2 pakai mixer speed rendah sambil bergantian masukkan bahan A..mixer sampai rata.
  3. Masukkan bahan biang mixer/pakai spatula sampai rata lagi .
  4. Kemudian masukkan Bahan D aduk2 pakai spatula, diamkan adonan -+1jam(sampai adonan mengembang)
  5. Siapkan panas kan cetakan,oles dengan minyak goreng/margarin.
  6. Aduk2 adonan sampai buih hilang,lalu masukkan bahan E (Baking Powder)
  7. aduk rata.
  8. Beri pasta Pandan aduk rata.
  9. Tuang dalam cetakan yang sudah panas 3/4 bagian, tutup biarkan agak mengembang, kemudian beri topping (keju/coklat chip) tutup cetakan .
  10. Tunggu sampai matang (lihat permukaan kue sdh tidak basah)
  11. Angkat bila kue sdh terlihat matang.
  12. Oles dengan margarin permukaan sisi kue pukis..

Selamat Mencoba



Pukis Pandan Keju


Tidak ada komentar:

Posting Komentar