GABIN
ISI TAPE
By
@lestarisahidin
Bahan :
- 20 buah gabin kalo agak tebal ngisinya 16 buah
(nanti hasilnya jadi 10 buah)
Bahan Isi :
- 300 gr tape singkong,pilih yang manis ya biar
ndak terlalu banyak menambahkan gula
- 2 sdm gula pasir (sesuaikan dengan manisnya
tape)
- 2 - 3 sdm tepung terigu yang sudah disangrai
(bisa ditambah kalau adonan masih terlalu lembek)
- 1 sachet SKM
Cara Membuat :
1. Haluskan tape dan buang sumbunya.
2 Tambahkan gula pasir, susu kental manis.
tambahkan tepung terigu. Aduk sampai rata - Ambil 1 lembar gabin, tambahkan
adonan tape lalu tutup dengan 1 lembar gabin lagi. Rekatkan dan rapikan
pinggirnya.
3. Siapkan wajan/teflon dengan minyak yang
cukup.
4. Panaskan dengan api sedang tunggu minyak
panas, masukkan gabin.
5. Goreng sampai agak coklat jangan terlalu
gosong ya lalu balik. (Cukup sekali saja baliknya, jangan dibolak-balik agar
tidak banyak menyerap minyak).
6. Angkat dan dinginkan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar