H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Kamis, 16 Maret 2023

Masakan Rendang Sapi

 


 

RENDANG DAGING SAPI

By. @andinskitchen
Sumber : kanjeng ratu@xanderskitchen

 Note :
1. Takaran telah disesuaikan
2. Memberi garam di awal jangan terlalu banyak karena semakin air kering semakin terasa asinnya. Bila air sudah habis dan daging sudah empuk, bisa dilakukan penambahan garam untuk memaksimalkan rasa.
3. Memasak rendang selalu 6 jam sampai dia sat air dan berminyak. Start dari mendidihkan air sampai mengeluarkan minyak dan air sat itu 6 jam.

Bahan :
2 kg daging sapi tanpa lemak (potong potong)
2 liter santan dari 4 butir kelapa
Secukupya garam dan kaldu bubuk

Bumbu halus :
Sesuai selera cabai merah keriting
Sesuai selera cabai rawit merah
Sesuai selera cabai merah besar *makin banyak makin merah
153 gr bawang merah
18 siung bawang putih
15 cm kunyit
3 sdt jintan
3 sdt adas
1/2 sdt pala bubuk
5 buah cengkeh
9 butir kemiri
2 sdt lada bubuk
5 sdt ketumbar bubuk
17 cm jahe
17 cm laos

Bumbu daun :
5 batang serai (memarkan)
2 lembar daun kunyit (simpulkan)
5 lembar daun salam
9 lembar daun jeruk (sobek)

Langkah :
1. Masukkan bumbu halus dan bumbu daun ke wajan. Tambahkan santan. Nyalakan api sedang dan masak hingga santan mendidih.
2. Kecilkan api *paling kecil apinya. Masukkan daging. Beri garam dan kaldu bubuk. Masak hingga daging matang juga bumbu meresap. Koreksi rasa.
3. Masak sambil diaduk (agar tidak hangus) hingga air sat / habis dan daging akan mengeluarkan minyak. Bila daging belum empuk, tambahkan air dan masak sampai air habis. Penambahan air bisa dilakukan berulang sampai daging empuk barulah satkan / masak habis airnya. Sajikan.




Rendang Sapi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar