GULAI
KAMBING
Gulai Jawa kambing / sapi Lilik Indrayani
Bahan :
- 1 kg daging sapi, bagian dagingnya sesuai
selera, bisa pake tetelan, bagian kisi, jeroan atau bagian iga tulangan
- kurang lebih 4 liter air untuk merebus daging,
setelah daging empuk dan diangkat air kaldu yang digunakan untuk kuah gulai
sebanyak 3 liter air
- 2 lembar daun salam kering.
- 6 lembar ukuran lebar daun jeruk segar
- 2 batang serai geprek
- 1 jempol laos geprek
- 1 sdm penuh ketumbar, sangrai sebentar lalu
blender kering
- 1/4 atau 1/2 sdt merica bubuk
- kaldu bubuk
- garem
- sedikit gula pasir
- 1 atau 2 gelas belimbing santan kental
Bumbu di haluskan dan di tumis sampai tanek : .
.
- 18 siung ukuran besar bawang bawang putih . .
.
- 12 siung ukuran besar bawang merah . .
- 1/2 jempol jahe.
- 5 butir kemiri.
- 5 atau 6 biji lombok merah besar
- 2 cm kunyit, 3 cm kencur yang ukuran tebel, 3
cm kunci ukuran tebel, semua di kupas potong potong dan disangrai di wajan teflon
sampai agak gosong dikit kemudian di ketiga bahan ini di haluskan bersama bumbu
halus lainnya
Cara buat :
- Air mendidih masukkan daging...beri daun
salam, serai, laos, daun jeruk segar, daun salam kering...kalau daging udah
empuk dan air kaldu wangi bearoma pon pon....lalu angkat dagingnya dan potong
potong
- Air kaldu rebusan daging untuk kuah gulai kira
kira 3 liter yaaa kemudian masukkan bumbu halus yang udah di tumis tanek...beri
merica bubuk, ketumbar, kaldu bubuk, garem, gula...terakhir masukkan santan
kental lalu diaduk aduk terus supaya kuah gulai tidak pecah, paskan
rasanya...udah mendidih agak lama lalu angkat.
- Sajikan gulai dengan taburan bawang goreng dan
irisan daun bawang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar