H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Sabtu, 17 Juni 2023

Tips Kue Talam Ubi Merah



 KUE TALAM UBI MERAH


made by @magdahlena_brian

recipe by @rickeindriani_ordinarykitchen
.
Bahan lapisan kuning:
250 gr ubi merah ( umbi jalar)
150 ml santan sedang ( lebihkan sedikit saat merebus, total matang di takar 150 ml )
1/4 sdt garam
75 gr tepung sagu/tapioka
90 gr gula pasir
1/4 sdt vanilla bubuk

Bahan lapisan putih
300 ml santan kental matang
1/4 sdt garam
45 gr tepung beras
30 gr tepung sagu/tqpioka
1.5 sdm gula pasir
Sejumput vanilla bubuk
.
Cara membuat:
1. Panaskan kukusan, lapisi tutupnya dengan serbet bersih

2. Lapisan merah
Kukus ubi merah sampai matang/empuk.
Potong² kecil lalu blender dengan setengah bagian santan sampai halus. Tuang ke dalam wadah. Masukkan tepung sagu/ tapioka, garam, gula dan vanilla bubuk, aduk rata dengan hand whisk sambil di tuang sisa santan sedikit² sampai rata hingga licin. Tuang ke dalam cetakan yang sudah di oles minyak goreng tipis². Isi sampai 2/3 tinggi cetakan, kukus 10 menit.

3. Lapisan putih
Campur dan aduk rata semua bahan. Tuang ke atas lapisan merah kukus selama 10 menit atau hingga lapisan merah set. Angkat biarkan sampai agak dingin dulu dalam cetakan lalu keluarkan
( kalau masih panas, kuenya masih sangat lembut) 




Kue Talam Ubi Merah


Tidak ada komentar:

Posting Komentar