H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Kamis, 08 September 2022

Cara Membuat Takoyaki Ala Kaldu

 TAKOYAKI ala Kaldu


By @ichachairunnisa54
Bahan :

Tepung terigu 180 gr
Kuning telur 2 btr
Telur ayam 1 btr
Kaldu cair kurang lebih 350 ml
Baking powder 1/2 sdt
Tako / gurita kukus, potong dadu
Keju potong dadu
Daun bawang 1 btg, iris
Saus Tako secukupnya
Mayonaise secukupnya
Katsuobushi secukupnya
Serpihan nori kl ada (kebetulan saya sdg tdk punya, udh abis dicemilin sm anak2)
Canola oil buat olesan loyang
Garam secukupnya

Cara Membuat :
Kocok telur dan kuning telur, tuang kaldu cair sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.
Campur terigu, baking powder, garam, aduk rata. Masukkan kedalam campuran kaldu. Aduk hingga adonan rata dan tercampur smua.
Panaskan cetakan loyang takoyaki, olesi dengan minyak canola. tuang adonan hingga 1/2 cetakan. Jgn terlalu lama langsung diputar adonannya supaya kulitnya tipis saja jd kosong di dlm, sambil di masukkan isiannya spt tako, keju dan daun bawang. Putar adonan menggunakan sumpit agar bentuknya tetap bulat. Masak hingga adonan seluruhnya matang merata, angkat. Sebelum disajikan taburi dengan katsuobushi, mayonaise, saus tako dan serpihan nori.

 


Takoyaki Ala Kaldu


Tidak ada komentar:

Posting Komentar