5 makanan menyehatkan luar dalam
Sumber :
Majalah HORAS edisi 2009 “Menanti Musyawarah Batak”
Kadang banyak orang berpikiran untuk
menjaga tubuh agar tetap ideal dan juga sehat dengan hanya melakukan olahraga
saja., padahal tidak hanya itu. Makanan yang masuk ke dalam tubuh pun patut
diperhitungkan. Berikut ini ada 5 jenis makanan yang dianjurkan untuk menjaga
tubuh tetap sehat dari luar maupun di dalam.
1. Buncis
Mengonsumsi buncis dan
semua jenis makanan yang kaya serat dapat membantu anda mencegah bertambahnya
berat badan tanpa harus melakukan diet ketat, penelitian ini telah
dipublikasikan The Journal of Nutrition. Para peneliti tersebut menemukan bahwa
wanita yang mengkonsumsi asupan serat lebih banyak mampu menurunkan berat badan
lebih cepat dibandingkan dengan mereka yang melakukan diet dengan mengurangi
asupan serat.
Dari hasil penelitian
itulah, para ilmuwan membuat sebuah formula tunggal untuk menurunkan berat
badan. Dengan menambahkan 8 gr serat untuk setiap 1000 kalori yang dikonsumsi
ternyata mampu mengurangi lebih dari 4.5 pounds berat badan anda. Coba saja
buktikan sendiri, apabila Anda mengkonsumsi kalori sebanyak 2000 kalori maka
tingkatkan jumlah serat yang anda makan hingga 16 gr. Raspberry, chickpeas, dan
strawberry juga mendapat membantu asupan serat tubuh.
2. Ikan Salmon
Asam lemak omega 3 yang
terkandung dalam minyak ikan seperti ikan salmon dan juga ikan tuna dapat
melindungi kulit dari efek negative sinar UV. Menurut penelitian yang sudah
dipublikasikan di American Journal of Clinical Nutrition awal tahun ini telah
terbukti bahwa siapa saja yang memakan sedikitnya 5 ons omega 3 yang banyak
terkandung dalam ikan setiap minggunya mampu mengurangi resiko kanker kulit
hingga 30%.
3. Blueberry
Dengan memakan setidaknya
satu cup campuran buah berry seperti raspberry, strawberry, dan juga blueberry
secara rutin selama 8 minggu telah terbukti mampu meningkatkan HDL “baik” dan
menurunkan tekanan darah-dua efek positif yang baik bagi jantung. Hal ini telah
dipelajari di American Journal of Clinical Nutrition. Berbagai macam polyphenol
yang baik bagi kesehatan memperkenalkan senyawa tanaman yang mencakup
anthocyanin dan asam ellagic yang disediakan oleh campuran berry tadi yang baik
bagi kesehatan Anda apalagi untuk Anda yang berdiet.
4. Semangka
Penelitian telah
membuktikan dengan mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung air seperti
semangka dapat membuat Anda merasa kenyang dibandingkan dengan mengkonsumsi
sedikit kalori. Sedangkan kalau makan sambil sesekali diselingi meminum air
justru sangat tidak dianjurkan karena tidak memiliki efek yang baik untuk
kesehatan.
Buah semangka yang
memiliki kandungan air hingga 92% ini merupakan sumber vitamin C. daging buah
semangka yang berwarna merah juga mengandung lycopene, antioksidan yang dapat
membantu Anda menjaga agar tidak terkena serangan jantung dan juga mencegah
beberapa jenis penyakit kanker. Makanan lain yang banyak mengandung air adalag
timun (95%), salad greens (90%), dan juga strawberry (91%).
5. Tomat
Makanan yang mengandung
Vit.C tinggi seperti jeruk, tomat, strawberry, dan juga brokoli adalah salah
satu kunci penting yang membuat kulit lebih halus. Para peneiti di American
Journal of Clinical Nutrition memberitahukan keterhubungan antara mengkonsumsi
makanan yang kaya akan vitamin C dengan kulit yang selalu awet muda.
Hasil penelitian
membuktikan bahwa tingginya kadar vitamin C dari makanan sangat berkaitan
dengan kondisi kulit. Tingginya vitamin C menurunkan kemungkinan kulit Anda
keriput apalagi anda yang berumur 30 tahun. Vitamin C membuat anda awet muda
dan kulit terlihat tampak kencang karena antioksidan yang terkandung didalamnya
membantu menangkal radikal bebas serta sengatan sinar UV.
Selamat Mencoba dan mari
menjaga kesehatan
“Lebih baik mencegah
daripada mengobati”
SALAM SEHAT