H.O.R.A.S

Selamat Datang buat anda yang mengunjungi blog ini, Segala informasi dalam blog ini merupakan bantuan dari buku-buku, majalah, dan lain-lain
Semoga blog ini bermanfaat bagi anda ^^.


Jumat, 21 Juli 2023

Masakan Gulai Kikil

  

Gulai Kikil


By: @nindriany17

Bahan :

-500 gr kikil yg agak tebal

-air untuk merebus

-4 lembar daun jeruk

rebus sampai kikil empuk

-600 ml santan

-garam

-1 sdm gula merah

-kaldu bubuk

-3 lembar daun jeruk,sobek"

-2 sereh,geprek

-3 kapulaga

-4 cengkih

Bumbu halus :

-8 bawang merah

-6 bawang putih

-2 kemiri

-3 cm kunyit

-3 cm jahe

-2 cm lengkuas

-6 cabe merah keriting

-1 sdm ketumbar

haluskan



Cara Memasak :

rebus kikil/tunjang sampai empuk,tiriskan

tumis bumbu halus ,daun jeruk,sereh,kapulaga,cengkih sampai benar2 matang(gunakan api kecil agar tdk gosong)

masukkan santan,aduk trs sampai mendidih (agar santan tdk pecah)

tambahkan gula,garam,kaldu bubuk

masukkan kikil/tunjang

masak hingga bumbu meresap,kuah menyusut






Tidak ada komentar:

Posting Komentar