Ini 3 Tanda Tubuh Kita Penuh Racun
Memasuki musim hujan yang semakin deras ini,
nampaknya semua pihak perlu mengencangkan lagi intensitas menjaga kesehatan
tubuh. Pasalnya, musim hujan yang deras dan bahkan bencana banjir yang
mengikutinya berpotensi makin meningkatkan risiko penyakit-penyakit berbahaya.
Terlebih jika sebelum datangnya hujan deras dan banjir, tubuh kita sudah lebih dahulu terpapar gangguan-gangguan
kesehatan yang makin menurunkan metabolisme dalam tubuh. Faktanya, penyakit
yang diidap oleh manusia itu bisa terjadi akibat infeksi bakteri, infeksi virus
maupun menumpuknya racun di dalam tubuh. Ya, racun memang bisa masuk tubuh
darimana saja sumbernya. Tak selamanya pula racun langsung mematikan fungsi
tubuh. Namun racun akan mengendap dan tertimbun terus menerus, pada akhirnya
baru menyebabkan rentetan penyakit.
Bahkan di dalam tubuh yang sehat tanpa penyakit
demam, pilek, batuk dan sebagainya belum tentu menjamin bahwa tubuh Anda sedang
dalam kondisi baik. Gejala seperti lesu dan lelah yang tak hilang selama
berhari-hari adalah salah satu tanda utama banyaknya racun yang menumpuk di
tubuh Anda.
Tidak percaya? Simak paparan berikut, 3 gejala
atau tanda tubuh kita penuh racun dikutip
dari laman Kompas Health.
1. Merasa lelah berkepanjangan
Tanda pertama ini adalah rasa lelah yang tak
kunjung hilang. Sekalipun sudah istirahat total dan tidur panjang namun lelah
tetap terasa. Ini adalah tanda awal bahwa tubuh Kita
walaupun sedang beristirahat namun sedang berusaha keras menetralisir racun
mengeluarkannya. Racun dinetralisir dan diproses dari hati, kemudian dibuang
lewat urin atau feses. Tubuh manusia diketahui memang memiliki sistem sangat
baik untuk membuang racun yang terkandung dalam makanan atau unsur yang
terhirup dan masuk dari hidung, dan mulut.
2. Bau mulut yang tak kunjung hilang
Tanda kedua atau gejala yang bisa dicurigai
sebagai tanda bahwa tubuh kita penuh racun
adalah kondisi bau mulut yang tak pernah hilang. Walaupun sudah berkali-kali
menyikat gigi, berkumur, hingga mengunyah permen karet, namun bau mulut masih
terasa. Hal ini juga menjadi tanda bahwa hati atau liver sedang berusaha keras
memisahkan racun dan menyaringnya keluar dari dalam tubuh.
3. Jerawat dan infeksi kulit lainnya
Anda sering berjerawat, ruam kulit dan masalah
kulit lainnya? Bisa jadi itu adalah tanda tubuh
Anda sudah kelebihan banyak racun yang masuk lewat sela-sela kulit dan makanan.
Dari debu-debu kendaraan bermotor dan makanan yang mengandung bahan berbahaya
biasanya akan langsung berdampak pada kelainan kulit. Dalam kondisi yang paling
parah bahkan racun dapat menyebabkan kematian karena hati atau liver sudah tak
mampu lagi melakukan netralisir racun di dalam tubuh.
Natal Gereja adek kecil kami |
Field trip di Kebun Binatang Medan |
Ret Ret KMK USU |
Flora flori di medan |
Air terjun Dwiwarna Berastagi |
PKL di PT Arara Abadi |
Sukses buat kita.. amin |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar