MOLEN
PISANG
By @repost @sarilemonmurni.zhuc
Bahan:
270 g terigu + 30 g maizena
1 sdm susu bubuk
1/4 sdt baking powder
1/3 sdt vanili
60 g margarin
2 sdm minyak
4 sdm gula halus
100-120 ml air ( saya 120 ml, disesuaikan aja
jangan sampe kelembekan yaa )
Sejumput garam
Pisang secukupnya dipotong sesuai selera (saya
pakai pisang nangka dipotong serong agak tipis)
Cara:
- Aduk rata terigu, susu bubuk, vanili, gula, bp dan garam. Sisihkan
- Panaskan margarin dan minyak sampai margarin cair. Panas2 tuang ke dalam terigu, aduk rata sampai berbulir bulir halus.
- Tuangi air sedikit demi sedikit supaya tidak kelembekan, ulen ringan hingga rata. Tak perlu sampai kalis betul, cukup sampai adonan tercampur rata dan tidak lengket di baskom dan di tangan.
- Stop nambah air kalo dirasa udah cukup. Tutup adonan dengan plastik. Ialu istirahatkan adonan selama 30 menit.
- Ambil adonan secukupnya, gilas tipis dengan rolling pin, potong memanjang selebar 2-3 cm, gulungkan pada pisang yang sudah dipotong potong. Lakukan sampai adonan habis. Goreng dalam minyak panas dengan api kecil sampai matang kecoklatan.
Selamat mencoba.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar