SOES
KEJU CHEDDAR
SOES
MAKER
rebake @trisulistijani.2908
Bahan Isi :
- 1 sdm Margarine
- 1 bh Bawang bombay, iris
- 1 sdm Terigu
- 100 ml Susu cair
- 50 gr Daging ayam, rebus & potong dadu
- 50 gr Buncis, potong kecil2 & rebus
- 50 gr Wortel, potong dadu kecil & rebus
- Garam & merica bubuk secukupnya
Bahan Cake :
- 5 btr Telur, buang 2 putih telurnya
- 30 gr Gula pasir
- 40 gr Terigu
- 40 gr Margarine, lelehkan
- Keju Cheddar parut untuk taburan, secukupnya
Cara buat :
1. Isi : panaskan margarine, tumis bawang bombay
sampai layu, masukkan terigu sambil terus diaduk sampai menggumpal. Tambahkan
susu cair, aduk terus hingga mengental. Tambahkan daging ayam, buncis dan
wortel yang sudah direbus. Aduk rata. Terakhir tambahkan garam dan merica
bubuk, aduk hingga merata. Koreksi rasa. Angkat dan sisihkan.
2. Cake : kocok telur dan gula pasir hingga
mengembang dan kental.
3. Tambahkan terigu sedikit demi sedikit sambil
terus dikocok dengan mixer speed rendah.
4. Terakhir, masukkan margarine leleh, aduk
balik dengan spatula hingga merata.
5. Tuang ke dalam cetakan muffin yang sudah
dialas cup kerta, tuang adonan hingga 1/2 tinggi cup.
6. Beri 1 sdt isiannya, lalu tuang lagi adonan
cake hingga setinggi cup kertas
7. Beri taburan keju cheddar parut, panggang
dalam oven (yang sdh dipanaskan terlebih dahulu) dg suhu 200°C selama 25 menit
api bawah dan ditambah 10 menit api atas/sampai matang (sesuaikan suhu oven
masing2).
Angkat dan keluarkan dari cetakan.
Siap disajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar